Tinggalkan Marko, RD tunggu pemulihan Hendro

Jum'at, 11 Oktober 2013 - 22:17 WIB
Tinggalkan Marko, RD tunggu pemulihan Hendro
Tinggalkan Marko, RD tunggu pemulihan Hendro
A A A
Sindonews.com - Dua pemain Tim Nasional U-23, Kurnia Meiga dan Hendro Siswanto, belum bergabung latihan bersama karena masih dalam tahap penyembuhan cedera. Sementara, pelatih Rahmad Darmawan, tidak akan menggunakan tenaga Marko Markus Kabiay, karena tak juga datang dalam sesi latihan terakhir ini.

Dikatakannya, untuk Marko sendiri, dari sepengetahuannya karena ada masalah keluarga yang harus diselesaikan. Kemudian, dia memberikan waktu sampai Senin (7/10).

"Saya telepon dia, oke. Terus terlambat katanya ketinggalan pesawat. Kemudian, saya beri waktu sampai Selasa, namun juga tidak datang sampai hari ini. Mungkin, masalah keluarganya belum selesai. Jadi, kita tinggalkan saja dia," katanya.

Apalagi, disampaikannya, posisi Marko yaitu di bek kanan, pihaknya sudah mempunyai stok. Yaitu, Hendro Siswanto, Alfin Ismail Tuasalamony, dan Fandi Eko Utomo. Untuk Kurnia Meiga dan Hendro Siswanto, saat ini masih menjalani rehabilitasi untuk memulihkan cederanya.

Kiper utama Kurnia Meiga tersebut, membutuhkan waktu lima hingga tujuh hari terapi untuk bisa bergabung latihan. Sementara, Hendro membutuhkan waktu sekitar sepuluh hari. "Keduanya sama-sama terkena di persendian otot dekat lutut," ujarnya.

Latihan ini merupakan persiapan terakhir menuju kompetisi SEA Games di Myanmar nanti. Selain latihan dalam segi teknis dan taktik permainan, juga akan dilakukan tiga kali uji coba.

Salah satu uji coba tersebut, Timnas akan melawan Timnas senior, Timor Leste. Dari kabar terakhir, nantinya akan uji coba melawan dua lawan internasional dan satu lawan tim lokal.

"26-27 Oktober friendly match. Untuk Timor Leste pada 30 Oktober nanti. Kalau untuk dua hari itu salah satunya adalah tim lokal (Persiba Bantul, PSS Sleman, atau PSIM Yogyakarta). Belum bisa saya katakan salah satu tim asing lainnya. Nanti, kalau tim asing minta tanggal 26, tim lokal akan kita lakukan tanggal 27, begitu pun sebaliknya," paparnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8265 seconds (0.1#10.140)