Kunci kemenangan Tontowi/Liliyana

Minggu, 20 Oktober 2013 - 00:40 WIB
Kunci kemenangan Tontowi/Liliyana
Kunci kemenangan Tontowi/Liliyana
A A A
Sindonews.com - Pelatih ganda campuran, Nova Widianto, menanggapi kemenangan yang diraih anak asuh Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir itu di semifinal Denmark Terbuka 2013, Xu Chen/Ma Jin. Menurutnya, unggulan pertama China itu terlihat gugup ketika melawan duet Indonesia ini.

Itu terjadi karena pada pertemuan terakhir mereka Tontowi/Liliyana selalu memenangi pertandingan. Sehingga membuat lawannya tersebut terlihat tampil kurang percaya diri. "Mungkin Xu/Ma kurang percaya diri karena dalam dua pertemuan terakhir selalu kalah dari Tontowi/Liliyana, apalagi keduanya adalah pertandingan penting dan skor pertemuan juga selalu diungguli Xu/Ma. Pada pertandingan tadi, Tontowi/Liliyana bermain bagus, rapi dan tidak terburu-buru. Liliyana juga selalu unggul di permainan depan, jadi Tontowi yang dibelakang lebih enak," ujar Nova dilansir PBSI, Minggu (20/10/2013).

Unggulan pertama Indonesia ini memastikan tempat di babak final, setelah menjalani pertarungan sengit atas Xu/Ma, 21-11, 21-18. Bisa dikatakan, partai ini merupakan ulangan babak final BWF World Championships 2013. Tontowi/Liliyana meraih gelar Juara Dunia 2013 setelah memenangkan pertempuran sengit tiga game melawan Xu/Ma, 21-13, 16-21, 22-20. Sebelumnya di Piala Sudirman 2013, Tontowi/Liliyana juga menumbangkan Xu/Ma, 21-18, 14-21, 21-16.

"Di game kedua, Tontowi/Liliyana tidak mau mengadu permainan depan, mereka memperlambat tempo dan mengangkat bola ke belakang. Tontowi/Liliyana juga sabar sekali, tidak buru-buru menyerang. Kunci kemenangan mereka adalah ketenangan di lapangan, padahal biasanya kalau bola agak berat, mereka kewalahan menghadapi pasangan China ini," tutup Nova.

Dengan kemenangan ini, maka Tontowi/Liliyana pun makin memperkecil ketertinggalan mereka dalam rekor pertemuan dengan pasangan peraih medali perak Olimpiade London 2012 tersebut menjadi 5-6.
(wbs)
Berita Terkait
Hasil Denmark Open 2022:...
Hasil Denmark Open 2022: Comeback Impresif, Jonatan Christie Atasi Lee Cheuk Yiu
Hasil Denmark Open 2021:...
Hasil Denmark Open 2021: Singkirkan Prannoy, Jonatan Christie Tantang Andalan Jepang di Babak Kedua
Hasil Denmark Open 2021:...
Hasil Denmark Open 2021: Disingkirkan Duet Thailand, Praveen Jordan/Melati Daeva Gagal ke Final
Hasil Denmark Open 2021:...
Hasil Denmark Open 2021: Kado Pahit Ultah ke-25, Langkah Anthony Ginting Terhenti
Hasil Denmark Open 2021:...
Hasil Denmark Open 2021: Saling Kejar Poin, Shesar Hiren Gagal Singkirkan Lee Cheuk Yiu
PBSI Ungkap Penyebab...
PBSI Ungkap Penyebab Kegagalan Pemain Indonesia Rebut Juara di Denmark Open 2021
Berita Terkini
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
1 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
1 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
2 jam yang lalu
Ngamuk Kalah KO, Petinju...
Ngamuk Kalah KO, Petinju Ini Cengkeram dan Pukul Wasit Tinju di Ring
4 jam yang lalu
Rahasia Keperkasaan...
Rahasia Keperkasaan Uzbekistan: Juara Piala Asia U-17, U-20, hingga Menuju Piala Dunia 2026
4 jam yang lalu
Momen George Foreman...
Momen George Foreman Habisi 5 Petinju Brutal dalam Satu Malam
6 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO yang Halangi...
Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved