Tundukkan Ferrer, Nadal: Ini masih awal
A
A
A
Sindonews.com - Petenis nomor satu dunia, Rafael Nadal, tak mampu menyembunyikan kegembiraannya, setelah sukses merebut kemenangan di laga pertama Final Tur ATP 2013 di London. Petenis asal Spanyol itu sukses membekap pesaing senegaranya, David Ferrer, dua set langsung 6-2, 6-3 di pertandingan pertama Grup A turnamen berformat round-robin itu, Selasa (5/11).
Dua petenis asal Spanyol itu sempat bertemu semifinal Paris Masters pada akhir pekan lalu. Dan pada saat itu, Ferrer yang berhasil menjungkalkan Nadal. Namun, kali ini Nadal, yang absen pada turnamen tahun lalu karena cedera lutut, berhasil membalasnya.
"Saya sangat senang bisa kembali ke sini," ucap Nadal kepada Sky Sports News. "Ini salah satu arena pertandingan terbaik yang saya mainkan."
"Tidak pernah mudah melawan pemain peringkat nomor tiga. Dia hebat dan ia bermain jauh lebih baik daripada saya di Paris. Ini masih awal."
"Saya sangat senang untuk memulai dengan kemenangan, tapi besok saya memiliki pertandingan yang sangat sulit melawan Stanislas Wawrinka."
Kemenangan atas Wawrinka di pertandingan kedua nanti, akan mengamankan status Nadal sebagai pemain nomor satu di dunia untuk tahun ini. Nadal sendiri memiliki rekor kemenangan 100 persen dalam 11 pertemuannya dengan petenis asal Swiss tersebut.
Dua petenis asal Spanyol itu sempat bertemu semifinal Paris Masters pada akhir pekan lalu. Dan pada saat itu, Ferrer yang berhasil menjungkalkan Nadal. Namun, kali ini Nadal, yang absen pada turnamen tahun lalu karena cedera lutut, berhasil membalasnya.
"Saya sangat senang bisa kembali ke sini," ucap Nadal kepada Sky Sports News. "Ini salah satu arena pertandingan terbaik yang saya mainkan."
"Tidak pernah mudah melawan pemain peringkat nomor tiga. Dia hebat dan ia bermain jauh lebih baik daripada saya di Paris. Ini masih awal."
"Saya sangat senang untuk memulai dengan kemenangan, tapi besok saya memiliki pertandingan yang sangat sulit melawan Stanislas Wawrinka."
Kemenangan atas Wawrinka di pertandingan kedua nanti, akan mengamankan status Nadal sebagai pemain nomor satu di dunia untuk tahun ini. Nadal sendiri memiliki rekor kemenangan 100 persen dalam 11 pertemuannya dengan petenis asal Swiss tersebut.
(nug)