Djokovic pertanyakan sistem kontrol doping

Rabu, 06 November 2013 - 16:32 WIB
Djokovic pertanyakan...
Djokovic pertanyakan sistem kontrol doping
A A A
Sindonews.com - Program anti doping yang diterapkan dalam olahraga tenis kembali dipertanyakan Novak Djokovic, setelah Pengadilan Arbitrase untuk Olahraga (CAS) menjatuhkan putusan satu tahun hukuman kepada Viktor Troicki. Menurutnya, ini tidak ada kaitannya dengan apa yang dialami rekan senegaranya itu melainkan bagaimana kinerja Federasi Tenis Internasional (ITF), dalam menanggulangi masalah ini.

Pasalnya, ada kebingungan yang terjadi saat Troicki diminta oleh DCO untuk tidak memberikan sampel darah karena terlihat kondisinya tidak sehat pada perhelatan Monte Carlo Masters. Atas ketidakhadirannya itu, ia harus menerima pil pahit ketika ITF menjatuhkan larangan bertanding selama 18 bulan sebelum akhirnya mendapatkan pengurangan enam bulan dari CAS.

Djokovic menambahkan melihat penerapan program doping yang masih karut marut, bisa membuat ITF maupun Badan Anti Doping Dunia (WADA) kehilangan kepercayaannya di olahraga ini.

"Saya sudah tidak memiliki kepercayaan lagi terhadap penerapan doping ini. Saya tidak tahu apakah besok, perwakilan kontrol doping (DCO), yang juga merupakan perwakilan WADA akan berada di setiap turnamen ? Karena mereka tidak memiliki profesionalisme yang jelas, dan sering melakukan kelalaian serta ketidakmampuan untuk menjelaskan aturan ini secara tepat," tutur Djokovic dilansir Super Sport, Rabu (6/11/2013).

Sementara itu, menanggapi keluhan itu Presiden ITF Francesco Ricci Bitti mengatakan, organisasinya telah berkomitmen melindungi olahraga ini tercemar dari masalah doping. "Kami semua harus ingat bahwa tepat satu tahun lalu program anti doping di seluruh dunia berada di bawah pengawasan. Dan kami hanya meminta program anti doping ini berusaha untuk menjaga olahraga kami tetap bersih," timpal Bitti.
(wbs)
Berita Terkait
Daniela Hantuchova,...
Daniela Hantuchova, Petenis Imut Nan Cantik Ini Beralih Profesi Jadi Komentator
Profil Steffi Graf,...
Profil Steffi Graf, Ratu Tenis yang Melegenda
Sejarah, Petenis Muda...
Sejarah, Petenis Muda Indonesia Rebut Dua Gelar di Singapura
Dirilis Forbes, Atlet...
Dirilis Forbes, Atlet Tenis Ternyata Paling Tajir
SEA Games 2023, Tim...
SEA Games 2023, Tim Tenis Indonesia Bertolak ke Kamboja Hari Ini
131 Petenis Cilik Ramaikan...
131 Petenis Cilik Ramaikan West Tennis Academy (WTA) Pigeon Teens Series 2023
Berita Terkini
Mengintip Serunya Momen...
Mengintip Serunya Momen Atlet Biliar Nomor 1 Dunia Fedor Gorst di Bekasi
33 menit yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Dramatis! Cosmo JNE Jakarta ke Semifinal Usai Bungkam Unggul FC Lewat Adu Penalti
49 menit yang lalu
Kontroversi Mandatory:...
Kontroversi Mandatory: IBF Paksa Daniel Dubois vs Derek Chisora
1 jam yang lalu
Orang Tua Atlet Cilik...
Orang Tua Atlet Cilik Rasya Alteza Apresiasi Dukungan MNC Lido City di Kejuaraan Silat Internasional
2 jam yang lalu
MNC Lido Dukung Atlet...
MNC Lido Dukung Atlet Cilik Pencak Silat Tampil di Ajang Internasional
2 jam yang lalu
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia
2 jam yang lalu
Infografis
Penangkapan Nentanyahu...
Penangkapan Nentanyahu Pulihkan Kepercayaan pada Sistem Internasional
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved