Kobe Bryant mulai berlatih lagi

Minggu, 17 November 2013 - 18:43 WIB
Kobe Bryant mulai berlatih...
Kobe Bryant mulai berlatih lagi
A A A
Sindonews.com - Kabar gembira untuk para penggemar Los Angeles Lakers. Bintang veteran Lakers, Kobe Bryant, sudah kembali berlatih untuk kali pertama dalam tujuh bulan, setelah pertempuran panjang dengan cedera achilles.

Pemain berusia 35 tahun itu tampak berlatih bersama rekan setimnya, Minggu (17/11). Kendati demikian, pemilik nomor punggung 24 itu menolak untuk mengungkapkan informasi lebih lanjut.

Dilaporkan ESPN, kepastian tanggal berapa Bryant kembali ke lapangan masih belum ditetapkan, namun kemungkinan masih beberapa minggu lagi. "Dia berada di sana membuat tembakan, pada dasarnya menjadi dirinya sendiri, hanya kecepatannya lebih lambat," ujar guard Lakers, Xavier Henry.

"Dia akan segera membaik, cepat atau lambat. Dia tentu saja belum 100 persen, tetapi untuk melihat dia di luar sana, itu membantu."

Sementara itu, rekan setim lainnya, Pau Gasol mengungkapkan jika Bryant terlihat sangat baik, dan sudah tampak seperti Bryant sebelumnya. "Ini adalah kali pertama dia benar-benar di luar sana, dan saya sangat senang melihat dia. Saya tak sabar untuk melihat dia berbuat lebih banyak di luar sana."

Bryant mengalami robek tendon achilles dalam pertandingan melawan Golden State Warriors pada April lalu.
(nug)
Berita Terkait
Keseruan NBA Cares di...
Keseruan NBA Cares di Jakarta, Grant Williams dan Marques Bolden Latih Siswa SDN Rawa Barat 05
Terbangun dari Koma,...
Terbangun dari Koma, Kiper PSG Bersyukur Selamat dari Maut
Cedera Pergelangan Kaki,...
Cedera Pergelangan Kaki, Bintang NBA Derrick Rose Naik Meja Operasi
3 Pemain Timnas Indonesia...
3 Pemain Timnas Indonesia yang Pensiun karena Dihantam Cedera Parah
Alami Cedera Otot, Kevin...
Alami Cedera Otot, Kevin Durant Menepi Satu Bulan
Jaimerson Menepi hingga...
Jaimerson Menepi hingga 4 Minggu, Pelatih Persis Solo Harus Putar Otak
Berita Terkini
Panik! Pemain Timnas...
Panik! Pemain Timnas U-17 Ketahuan Main Medsos, Coach Nova: Fokus, Jangan Terlena Kemenangan
10 menit yang lalu
Naik Peringkat di Ranking...
Naik Peringkat di Ranking FIFA, Timnas Futsal Indonesia Raih Sejarah
1 jam yang lalu
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez vs Terence Crawford Pertarungan Sirkus Konyol!
2 jam yang lalu
Big Match Bundesliga...
Big Match Bundesliga Pekan Ini, Streaming di Vision+
2 jam yang lalu
Alasan Megawati Tampil...
Alasan Megawati Tampil Moncer saat Red Sparks Bungkam Pink Spiders
3 jam yang lalu
Profil Evandra Florasta:...
Profil Evandra Florasta: Pahlawan Kemenangan Timnas Indonesia U-17 atas Korea Selatan
4 jam yang lalu
Infografis
Rusia Harus Siap Bentrokan...
Rusia Harus Siap Bentrokan Langsung dengan NATO 10 Tahun Lagi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved