NSH GMC Jakarta sulitkan Aspac Jakarta

Rabu, 20 November 2013 - 20:11 WIB
NSH GMC Jakarta sulitkan...
NSH GMC Jakarta sulitkan Aspac Jakarta
A A A
Sindonews.com - Juara bertahan NBL Indonesia musim lalu, M88 Aspac Jakarta mendapatkan perlawan sengit dari NSH GMC Jakarta dalam lanjutan Speedy National Basketball League (NBL) Indonesia 2013-2014 Seri I Malang di GOR Bimasakti, Rabu (20/11). Walau akhirnya menyerah 60-71, Max Yanto dkk berhasil menyulitkan sang juara bertahan.
Berstatus juru kunci, NSH tak mau menjadi bulan-bulanan Aspac. Mereka tampil ngotot sejak tip-off. Anggi Arizki, membuka poin Aspac melalui tembakan dua poin usai mendapatkan assist dari Fandi Andika Ramadhani. Satu menit kemudian, pemain tertinggi NBL Indonesia Max Yanto, menyamakan skor lewat lay-up.
NSH terus bermain menyerang sepanjang kuarter pertama hingga terjadi kejar-mengejar poin. Pada akhir kuarter awal, NSH hanya tertinggal dua bola dari juara NBL Indonesia musim lalu ini. Kuarter pertama game ini, berakhir dengan keunggulan Aspac 12-16.
Setelah jeda half time, Aspac mulai menujukkan permainan yang lebih baik. Total 22 poin dikemas Aspac di kuarter ketiga. Aspac pun terus perkasa dengan skor 60-38 di penghujung kuarter ketiga.
NSH tampil lebih ngotot pada kuarter akhir. Mereka berhasil memperkecil margin ketertinggalan dengan menambah 22 poin pada kuarter ini. Namun, Aspac mampu menjaga keunggulan hingga akhirnya menyudahi laga ini dengan kemenangan.
Max Yanto kembali tampil sebagai top scorer di kubu NSH dengan sumbangan 14 poin dan 9 rebound. Center paling tinggi di NBL Indonesia ini nyaris membukukan double-double, seandainya bisa menggenapi koleksi rebound-nya.
Sementara dari kubu Aspac, tiga pemain mencetak double digit angka. Handri Satrya Santosa memimpin dengan donasi 13 poin. Disusul oleh Fandi Andika Ramadhani yang menyumbang 11 poin, dan Mario Gerungan dengan tambahan 10 poin.
"Dengan start yang bagus, mental pemain akan terangkat hingga kuarter terakhir. Maka itu, di awal laga saya menginstruksikan pemain untuk fokus menjaga sektor defense," ungkap asisten pelatih Aspac Jakarta, Antonius Joko.
(dka)
Berita Terkait
Berikut Ini Cara Daftar...
Berikut Ini Cara Daftar Online Belajar Basket dari Para Pemain NBA
RANS PIK Basketball,...
RANS PIK Basketball, Debutan yang Siap Gemparkan IBL
IBL 2022: Tim Raffi...
IBL 2022: Tim Raffi Ahmad vs Gading Marten Duel di Hari Pertama
Indonesian Basketball...
Indonesian Basketball League 2022 Resmi Dibuka oleh Menpora
Webseries, Inovasi IBL...
Webseries, Inovasi IBL Dekatkan Basket Indonesia dengan Penggemar
Hasil Drawing IBL 2022:...
Hasil Drawing IBL 2022: Klub Raffi Ahmad Terjebak di Divisi Putih
Berita Terkini
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
20 menit yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
38 menit yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
2 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
2 jam yang lalu
Kisah Masa Remaja David...
Kisah Masa Remaja David Benavidez, Depresi Diejek Gendut hingga Jadi Juara Tinju Dunia
2 jam yang lalu
Futsal Nation 2025 Resmi...
Futsal Nation 2025 Resmi Digelar, MNCTV Tayangkan Laga Pembuka antara Unggul FC vs Cosmo JNE
2 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved