Tyson Fury gantung sarung tinju

Rabu, 20 November 2013 - 22:41 WIB
Tyson Fury gantung sarung...
Tyson Fury gantung sarung tinju
A A A
Sindonews.com – Tiga hari setelah rencana duelnya dengan David Haye dibatalkan untuk kedua kalinya, petinju asal Inggris Raya, Tyson Fury membuat keputusan mengejutkan.

Petinju yang baru berusia 25 tahun itu memutuskan dirinya secara resmi telang menggantung sarung tinju alias pensiun.

Pengumuman pensiunnya itu diumumkan melalui akun twitter-nya dengan bernada emosional.”Hai semua orang, saya secara resmi telah pensiun dari tinju. Ada terlalu banyak orang membungkuk di olahraga. Mereka hanya akan ‘bercinta’ dengan orang lain. Selamat tinggal tinju.”

Bisa jadi keputusan ini tidak lepas dari kekecewaan Fury lantaran rencana duelnya dengan Haye dibatalkan untuk kedua kalinya. Pembatalan ini dikarenakan Haye mengalami cedera pada bahunya.

Rencana pertama duel kedua petinju sedianya akan berlangsung pada bulan September tahun lalu namun dibatalkan lantaran Haye mengalami cedera pelipis usai menjalani latih tanding.

Lalu jadwal ulang dilakukan dan ditetapkan bulan Februari lalu. Namun Haye kembali mengalami masalah. Kali ini dia mengalami cedera bahu yang mengharuskannya menjalani operasi selama lima jam.
(irc)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3538 seconds (0.1#10.24)