Dua turnamen anggar dicoret dari Olimpiade 2016

Sabtu, 30 November 2013 - 17:44 WIB
Dua turnamen anggar...
Dua turnamen anggar dicoret dari Olimpiade 2016
A A A
Sindonews.com - Dalam kongres di Paris hari Jumat, International Fencing Federation (Federasi Anggar Internasional) memutuskan tidak memasukkan dua event anggar pada olimpiade musim panas di Rio de Janeiro tahun 2016.

Seperti dilansir voasport, Federasi memang merotasi dua team event keluar dari olimpiade sejak Olimpiade Beijing 2008. Team event dalam men’s epee dan women’s saber tidak ikut dalam nomor yang dipertandingkan pada Olimpiade London 2012.

Pada olimpiade di Rio nanti atlit anggar putra maupun putri masih tetap bisa bertanding secara perorangan dalam nomor epee, foil dan saber. Sedang team event adalah men’s epee dan foil serta women’s epee dan saber. Anggar diberi kuota 212 atlit pada olimpiade Rio nanti.

Selain itu Federasi Anggar Internasional juga mengumumkan bahwa kota Moskow dan Kazan di Russia akan menjadi tuan-rumah kejuaraan dunia anggar tahun 2014 dan 2015, dan presiden Federasi adalah miliarder Rusia, Alisher Usmanov.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5291 seconds (0.1#10.140)