Liverpool takluk di kandang Hull City
A
A
A
Sindonews.com - Hull City sukses membekap tamunya Liverpool dengan skor 3-1 dalam lanjutan Liga Premier di Stadion Kingston Communication, Minggu (1/12).
Kemenangan pertama Hull melawan tim asal Merseyside itu ditentukan berkat gol yang masing-masing dicetak Jake Livermore, David Meyler dan Tom Huddlestone.
Liverpool sempat memberikan perlawanan ketika kapten Steven Gerrard mencetak gol di menit ke-27 untuk menyamakan kedudukan.
Livermore mulai membuka papan skor untuk tuan rumah lewat gol yang dicetaknya di menit ke-20. Tendangannya sempat memantul bek Liverpool Martin Skrtel sehingga membuat kiper Simon Mignolet tak kuasa menahannya.
Namun tujuh menit kemudian Liverpool memberikan respon dengan menyamakan kedudukan berkat gol tendangan bebas yang dilesakkan Gerrard.
Di babak pertama sebenarnya Liverpool memiliki beberapa peluang tapi sayangnya banyak yang terbuang percuma. Striker Luis Suarez diantaranya mendapat peluang emas di penghujung babak pertama namun masih belum mampu menyarangkan bola ke gawang yang dijaga kiper Allan McGregor.
Masuknya Philippe Coutinho di babak kedua juga tak mengubah peruntungan Liverpool. Justru The Tigers, julukan Hull City mampu unggul di menit ke-72 berkat gol David Meyler. Kemenangan semakin mendekati Hull City ketika Yannick Sagbo nyaris memperbesar keunggulan di sisa empat menit pertandingan sebelum berakhir.
Dan petaka buat Liverpool terjadi di menit ke-87 ketika untuk ketiga kalinya gawang Mignolet kembali kebobolan dan kali ini terjadi karena gol bunuh diri Skrtel. Gol bunuh diri terjadi lantaran upaya Skrtel yang berniat membuang bola dari tendangan Tom Huddlestone malah bersarang ke gawang sendiri.
Skor 3-1 untuk kemenangan Hull bertahan sampai pertandingan berakhir.
Susunan pemain
Hull City: McGregor, Elmohamady, Figueroa, Davies, Bruce, Meyler, Huddlestone, Livermore, Brady, Koren (66 rosenior), Sagbo (0 Graham)
Liverpool: Mignolet, Flanagan, Toure, Skrtel, Johnson, Lucas, Gerrard, Henderson, Moses (74 Alberto), Sterling (66 Coutinho), Suarez
Kemenangan pertama Hull melawan tim asal Merseyside itu ditentukan berkat gol yang masing-masing dicetak Jake Livermore, David Meyler dan Tom Huddlestone.
Liverpool sempat memberikan perlawanan ketika kapten Steven Gerrard mencetak gol di menit ke-27 untuk menyamakan kedudukan.
Livermore mulai membuka papan skor untuk tuan rumah lewat gol yang dicetaknya di menit ke-20. Tendangannya sempat memantul bek Liverpool Martin Skrtel sehingga membuat kiper Simon Mignolet tak kuasa menahannya.
Namun tujuh menit kemudian Liverpool memberikan respon dengan menyamakan kedudukan berkat gol tendangan bebas yang dilesakkan Gerrard.
Di babak pertama sebenarnya Liverpool memiliki beberapa peluang tapi sayangnya banyak yang terbuang percuma. Striker Luis Suarez diantaranya mendapat peluang emas di penghujung babak pertama namun masih belum mampu menyarangkan bola ke gawang yang dijaga kiper Allan McGregor.
Masuknya Philippe Coutinho di babak kedua juga tak mengubah peruntungan Liverpool. Justru The Tigers, julukan Hull City mampu unggul di menit ke-72 berkat gol David Meyler. Kemenangan semakin mendekati Hull City ketika Yannick Sagbo nyaris memperbesar keunggulan di sisa empat menit pertandingan sebelum berakhir.
Dan petaka buat Liverpool terjadi di menit ke-87 ketika untuk ketiga kalinya gawang Mignolet kembali kebobolan dan kali ini terjadi karena gol bunuh diri Skrtel. Gol bunuh diri terjadi lantaran upaya Skrtel yang berniat membuang bola dari tendangan Tom Huddlestone malah bersarang ke gawang sendiri.
Skor 3-1 untuk kemenangan Hull bertahan sampai pertandingan berakhir.
Susunan pemain
Hull City: McGregor, Elmohamady, Figueroa, Davies, Bruce, Meyler, Huddlestone, Livermore, Brady, Koren (66 rosenior), Sagbo (0 Graham)
Liverpool: Mignolet, Flanagan, Toure, Skrtel, Johnson, Lucas, Gerrard, Henderson, Moses (74 Alberto), Sterling (66 Coutinho), Suarez
(irc)