DC United tes kekuatan anyar Persib

Senin, 02 Desember 2013 - 18:17 WIB
DC United tes kekuatan...
DC United tes kekuatan anyar Persib
A A A
Sindonews.com - Persib Bandung serius mempersiapkan pasukan menjelang menjajal ketangguhan mantan klub Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat, DC United, 6 Desember mendatang. Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, mengatakan pasukannya telah dibekali modal latihan di Ciamis untuk meredam tim Negeri Paman Sam tersebut.

"Dari hasil pemusatan latihan dan dua kali hasil uji coba bisa kami evaluasi sejauh mana perkembangan para pemain,''kata Djanur.

Menurutnya, pertandingan yang akan dihelat di Stadion Si Jalak Harupat itu merupakan momen yangtepat dan akan menjadi catatan penting bagi ‘Pangeran Biru ’ sebelum terjun di Indonesia Super League (ISL) 2014 nanti.

''Tentu saya menyambut gembira laga ini, karena akan menjadi salah satu momen yang bagus bagi kami sebelum memasuki musim ISL 2014. Yang pasti kami akan persiapkan anak-anak supaya bisa tampil lebih baik,”terangnya.

Karena itu, dia tidak mau timnya tampil memalukan saat menjamu DC United. Secara teknis, kata Djanur timnya dinilai sudah cukup bagus. Namun, dia tetap akan terus menggenjot Atep dan kawan-kawan untuk bisa mengeluarkan segenap kemampuan terbaiknya pada laga itu.

Saat menghadapi DC United nanti, Djanur akan melayangkan surat resmi kepada agen pemain asing asal Montenegro yang sudah ditunggu-tunggu, Vladimir Vujovic, untuk bisa dimainkan memperkuat tim ini.

''Sebagai tanda keseriuasan pihak agen Vujovic menjanjikan pemain asal Montenegro ini akan segera tiba di Indonesia. Saya berharap saat laga kontra DC United bisa kita mainkan sekaligus untuk melihat kemampuannya,”ujar Djanur.

Selain memperkenalkan tim barunya, pada laga uji coba itu juga para pemain Persib Bandung rencananya akan memakai jersey baru yang akan dikenakan di Indonesia Super League (ISL) 2014.
(aww)
Berita Terkait
Bobotoh Gelar Konvoi...
Bobotoh Gelar Konvoi Keliling Kota Bandung Usai Persib Raih Gelar Juara Liga 1
Persib Bandung Keok...
Persib Bandung Keok Dibungkam Barito Putera
Kisah Mantan Pemain...
Kisah Mantan Pemain Persib Bergabung dengan Real Madrid
Doa Kapten Persib Jelang...
Doa Kapten Persib Jelang Bulan Suci Ramadan
Pelatih Persib U-16...
Pelatih Persib U-16 Sebut Latihan Saat Berpuasa Bagus bagi Pemain
Hasil Liga 1 2022/2023:...
Hasil Liga 1 2022/2023: Bungkam Persita, Persib Lanjutkan Tren Kemenangan
Berita Terkini
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
1 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
2 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
3 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
3 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
4 jam yang lalu
Siapa Petinju Terbaik...
Siapa Petinju Terbaik di Tahun 1920-an?
5 jam yang lalu
Infografis
Jelang Pembebasan Sandera,...
Jelang Pembebasan Sandera, Brigade Al-Qassam Hamas Unjuk Kekuatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved