RD akui timnas U-23 sulit berkembang

Jum'at, 13 Desember 2013 - 09:33 WIB
RD akui timnas U-23...
RD akui timnas U-23 sulit berkembang
A A A
Sindonews.com - Kekalahan telak Timnas Indonesia dariThailand 4-1 di laga kedua penyisihan Grup B SEA Games 2013 di Stadion Thuwunna Yangon, Myanmar (12/12) sore, menjadi pukulan telak bagi pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan, usai pertandingan.

"Thailand itu biasanya menekan dari sayap kanan. Yang terjadi, mereka lebih sabar, menunggu ditekan, melihat peluang dan mencetak gol. Saya terkejut dengan strategi mereka," ujar pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan, usai pertandingan.

Indonesia memang dibuat terkejut sejak awal laga. Pertandingan baru berusia satu menit, gawang Kurnia Meiga langsung jebol oleh Pokkhao Anan.

Annan melakukan tendangan keras dari luar kotak penalti. Thailand memimpin 1-0. Menit 19, giliran Adisak Kraisorn mencetak gol. Dua gol yang dihasilkan dibabak pertama ini mirip. Semuanya bersarang di sudut kanan gawang Meiga menandakan lemahnya sektor kiri pertahanan U-23.

"Gol pertama di menit awal, itu menjatuhkan mental. Selanjutnya, anak-anak makin grogi dan permainan sulit berkembang. Ini bukti Thailand tampil dengan persiapan bukan hanya fisik, tapi juga hitungan matematis strategi," tambahnya.

Meski mengelak anak asuhnya tampil gugup dan Rahmad tak memungkiri bila timnya mengalami problem soal team work.

"Anak-anak tampil maksimal, dan saya bertanggung jawab atas hasil ini. Kerja sama kami masih lemah dan segera diperbaiki," ucap mantan pelatih Arema Indonesia ini.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9993 seconds (0.1#10.140)