Alasan Stankovic tolak jadi Presiden FSS
A
A
A
Sindonews.com - Salah satu legenda hidup Inter Milan, Dejan Stankovic menolak tawaran untuk menjadi Presiden Federasi Sepak Bola Serbia (FSS). Ia beralasan tidak siap untuk menjadi pemimpin di FSS saat ini
Sebelumnya, pemain berusia 35 tahun itu sempat ditawarkan oleh FSS untuk menjadi Presiden saat berkunjung ke tanah airnya.
"Ada usulan tersebut dan saya harus meninjau tawaran itu," kata Stankovic kepada Sportske seperti dilansir Football Italia.
"Saat ini saya tidak siap untuk peran yang sangat penting itu," sambungnya.
Selain mendapatkan tawaran jadi Presiden FSS, Stankovic juga ditawari jabatan sebagai pelatih timnas Serbia untuk menggantikan posisi Sinisa Mihajlovic yang kini melatih Sampdoria.
Sebelumnya, pemain berusia 35 tahun itu sempat ditawarkan oleh FSS untuk menjadi Presiden saat berkunjung ke tanah airnya.
"Ada usulan tersebut dan saya harus meninjau tawaran itu," kata Stankovic kepada Sportske seperti dilansir Football Italia.
"Saat ini saya tidak siap untuk peran yang sangat penting itu," sambungnya.
Selain mendapatkan tawaran jadi Presiden FSS, Stankovic juga ditawari jabatan sebagai pelatih timnas Serbia untuk menggantikan posisi Sinisa Mihajlovic yang kini melatih Sampdoria.
(dka)