Benitez cari bala bantuan di Januari
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih Napoli, Rafael Benitez berharap dapat melakukan beberapa perubahan dalam skuatnya pada jendela transfer, Januari nanti. Meski tidak akan melakukan perubahan besar, namun pelatih asal Spanyol itu memberi sinyal ingin mencari bala bantuan dengan memboyong pemain anyar pada bulan depan.
"Saya masih berharap mendapatkan sesuatu di bursa transfer. Mari kita lihat apa yang mampu kami lakukan. Sebagai sebuah tim, Napoli selalu memberikan performa maksimum untuk memenangkan pertandingan dan jika saatnya trofi datang. Maka kami akan sangat senang," terang Benitez seperti dilansir Football-Italia, Jumat (20/12/2013).
Performa Napoli sendiri cukup bagus pada musim 2013-2014 ini, bersama Benitez klub berjuluk I Partenopei itu bertengger diperingkat ketiga klasemen sementara Serie A dengan 35 poin menempel ketat Roma dan Juventus di puncak klasemen. Sementara itu meski tersingkir dari Liga Champions usai mengumpulkan 12 poin, kinerja Napoli tak bisa dianggap buruk.
Hal itu diperlihatkan Napoli ketika mengalahkan Arsenal dua gol tanpa balas di laga pamungkas babak fase grup Liga Champions, sayang skuat asuhan Benitez gagal ke 16 besar karena selisih gol. "Tujuan kami ialan pantang menyerang hingga akhir musim sampai kami naik ke papan atas," tandasnya.
"Saya masih berharap mendapatkan sesuatu di bursa transfer. Mari kita lihat apa yang mampu kami lakukan. Sebagai sebuah tim, Napoli selalu memberikan performa maksimum untuk memenangkan pertandingan dan jika saatnya trofi datang. Maka kami akan sangat senang," terang Benitez seperti dilansir Football-Italia, Jumat (20/12/2013).
Performa Napoli sendiri cukup bagus pada musim 2013-2014 ini, bersama Benitez klub berjuluk I Partenopei itu bertengger diperingkat ketiga klasemen sementara Serie A dengan 35 poin menempel ketat Roma dan Juventus di puncak klasemen. Sementara itu meski tersingkir dari Liga Champions usai mengumpulkan 12 poin, kinerja Napoli tak bisa dianggap buruk.
Hal itu diperlihatkan Napoli ketika mengalahkan Arsenal dua gol tanpa balas di laga pamungkas babak fase grup Liga Champions, sayang skuat asuhan Benitez gagal ke 16 besar karena selisih gol. "Tujuan kami ialan pantang menyerang hingga akhir musim sampai kami naik ke papan atas," tandasnya.
(akr)