15 pemain PSMS terima tali asih, Nico didepak pelatih

Kamis, 23 Januari 2014 - 12:34 WIB
15 pemain PSMS terima...
15 pemain PSMS terima tali asih, Nico didepak pelatih
A A A
Sindonews.com - Pelatih PSMS Medan Edi Syahputra memastikan meninggalkan Nico Malau. Pemain bernama lengkap Yoseph Ostanika Malau itu tidak menampakkan batang hidungnya selama PSMS melakukan persiapan. "Nico tidak ada kabar. Saya sudah hubungi, tapi tidak ada jawaban. Jadinya kita tinggalkan saja dia," ungkap Edi.

Edi mengaku, sikap yang tidak profesional dari Nico tersebut membuatnya berang. Sebab, awalnya Nico bersedia bergabung membangun PSMS Medan dari tidur panjangnya. Nico memang bebas transfer setelah klub Semen Padang menyatakan tidak lagi berminat menggunakan jasanya.

Kabar yang beredar, mantan skuad Medan United, Bintang Medan, PSMS Medan, dan Semen Padang itu berlabuh Persiba Balikpapan. Edi enggan menanggapi hal tersebut. Baginya, pembangunan skuad saat ini adalah yang terpenting.

"Saya tidak mau pemain sok jual mahal. Daripada nantinya merusak tim, lebih baik tinggalkan dia dan fokus membentuk tim sekarang. Buat apa kita menunggu yang tidak ada kejelasannya, kepastiannya," tegasnya.

Pemain lainnya, Zulkarnain dan Romi Agustiawan, sebut Edi, telah bergabung dengan pemain lainnya. Keduanya juga sudah menjalani tes kesehatan. Sedangkan, seluruh pemain menjalani ujian terakhir, sebelum ditetapkan skuad PSMS Medan musim 2014/2015.

Tes VO2 max menjadi penutup dari ujian para pemain, setelah sebelumnya tes kesehatan dan proses seleksi bagi pemain diluar yang telah dipersiapkan pelatih lisensi A nasional itu. "Romi dan Zulkarnain sudah bergabung. Mereka juga akan ikut tes VO2max bersama pemain lainnya," katanya.

Di sisi lain, upaya kompensasi terus dilakukan pengurus atas tunggakan gaji pemain, pelatih dan ofisial pengurus lalu. Sekretaris Umum PSMS Medan Julius Raja mengungkapkan, pemberian tali asih atas tunggakan gaji tersebut, bertambah setelah lima pemain bersedia menerimanya. "Bertambah 10 pemain yang bersedia menerima tali asih. Jadi sudah 15 pemain yang bersedia menerima tali asih yang kita ajukan," ungkap pria yang akrab disapa King itu.

Adapun ke-15 pemain tersebut, Muhammad Affan, Ahmad Affandi, Riko Simanjuntak, Andi Safrizal, Syaiful Ramadhan, Wiganda, Muhammad Irfan, Nico Susanto, Dodi, Herdana, Hardiantono, Irvan Mydin, Andre Oki Sitepu, Aidun Sastra Utami dan Dede Ariandi. Para pemain tersebut bersedia menerima tali asih sebesar Rp5 juta yang diajukan pengurus.

"Mereka sudah terima panjar Rp2 juta, dan sisanya Rp3 juta diberikan setelah Kongres. Paling telat dalam bulan ini juga akan kita selesaikan ke-15 pemain itu," jelasnya.

Sedangkan kongres tersebut, sebutnya, pengurus dan jajaran manajemen PT PeSeMeS Medan akan mengelar rapat untuk menentukan mewakili dalam rapat di Surabaya, Senin (27/1) mendatang. Tak hanya itu, wakil PSMS Medan juga membawa berkas yang ditujukan kepada PSSI Pusat.

"Apa yang harus disikapi dari kongres itu, apa usulan kita. Kontrak pemain dan pelatih juga harus dibawa, berapa draft budget yang kita rencanakan. Ini yang akan kita rapatkan dan tentukan," pungkasnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8377 seconds (0.1#10.140)