Timnas U-19 asah finishing dengan jurus penpen-pang

Jum'at, 07 Februari 2014 - 13:13 WIB
Timnas U-19 asah finishing...
Timnas U-19 asah finishing dengan jurus penpen-pang
A A A
Sindonews.com - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 akan melakoni laga uji coba melawan tim dari Pra-Pon DIY di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Jumat (7/2) malam ini. Buta kekuatan lawannya, skuad Indra Sjafri ingin memanfaatkan uji coba nanti malam untuk menguji teknik finishing para pemain.
''Tidak tahu sama sekali (kekuatan Pra-Pon DIY). Evaluasi kita selanjutnya adalah finishing dan gelandang yang masih kurang dalam membaca permainan,”kata Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, setelah sesi latihan, Kamis (6/2).

Untuk persiapan uji coba yang ketiga bagi Timnas U-19 dalam Tur Nusantara tersebut, Evan Dimas dkk. menjajal lapangan di Mandala Krida, Yogyakarta pada Kamis (6/2) sore. Sebab, tanah di lapangan tersebut memang sedikit keras dibandingkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, atau Sultan Agung, Bantul. ''Ya, kita akan mencoba lapanganya terlebih dahulu,” tuturnya.

Nantinya, Evan Dimas dkk. tetap akan melakukan variasi teknik umpan pendek-pendek dan panjang (penpen-pang). Ball position juga harus tetap dijaga karena hal tersebut menjadi kunci utama untuk meraih kemenangan di setiap pertandingan.

Indra mengaku, saat dua laga uji coba melawan PSS Sleman dan Persiba Bantul beberapa waktu lalu, dalam ball position anak-anak asuhannya sudah ada perkembangan dengan baik. Di setiap pertandingan pun, mereka harus menang, paling tidak 60 persen dalam penguasaan bola tersebut. ''Kalau mau menang, kita harus menjaga penguasaan bola terlebih dahulu,” ujarnya.

Sebelumnya, saat melawan PSS Sleman lalu, Timnas U-19 menuai kemenangan telak 1-3. Kemudian, laga melawan Persiba Bantul di Stadion Sultan Agung juga berhasil menang dengan skor 0-2.

Setelah melawan tim dari Pra-Pon DIY, Timnas U-19 selanjutnya melakukan tur ke Jawa Tengah dan Jawa Timur. Laga-laga tersebut merupakan program uji coba dalam Tur Nusantara. Kemudian, akan diteruskan dengan tur Timur Tengah dan tur Eropa. Jelang mengikuti Piala Asia U-19 di Myanmar, terlebih dahulu ikut turnamen mini di Jakarta.

Terpisah, Pelatih dari Pra-Pon DIY, Daryanto Hadi mengatakan, persiapan yang dilakukan skuadnya sudah matang. Seluruh pemain berkisar umur 19 hingga 21 tahun siap untuk melayani Timnas U-19. ''Ada dari Kulonprogo, Gunungkidul, Sleman, Bantul. Yang paling banyak adalah dari Kota Yogyakarta,” tuturnya.

Dia mengatakan, tim Pra-Pon DIY sebelumnya juga telah melakukan uji coba lawan Klaten Selection dan berhasil menang telak 5-0. ''Sedikit banyak, kita juga tahu kekuatan lawan (Timnas U-19) dari pengamatan beberapa laga terakhir yang mereka lakoni,” ucapnya.
(aww)
Berita Terkait
Prediksi Line Up Indonesia...
Prediksi Line Up Indonesia vs Filipina di Piala AFF U-19 2024: Hujan Gol?
Alfharezzi Buffon Diragukan...
Alfharezzi Buffon Diragukan Tampil di Final, Manajer Timnas Indonesia U-19: Kita Lihat Nanti
Waspada, Malaysia Lebih...
Waspada, Malaysia Lebih Tajam dari Indonesia di Fase Grup Piala AFF U-19 2024
Jadwal Indonesia U-19...
Jadwal Indonesia U-19 vs Timor Leste U-19: Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan!
Lawan FK Dugopolje,...
Lawan FK Dugopolje, Timnas U-19 Matangkan Strategi dan Taktik
Persiapan Malaysia Mepet,...
Persiapan Malaysia Mepet, Indra Sjafri: Jujur Saja, Timnas Indonesia U-19 Diuntungkan
Berita Terkini
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
1 jam yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
2 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
7 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
8 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
8 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
9 jam yang lalu
Infografis
Houthi Tembak Jatuh...
Houthi Tembak Jatuh Drone AS dengan Rudal Buatan Lokal
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved