Tekuk Everton, Spurs buka peluang empat besar

Minggu, 09 Februari 2014 - 23:00 WIB
Tekuk Everton, Spurs...
Tekuk Everton, Spurs buka peluang empat besar
A A A
Sindonews.com - Emmanuel Adebayor menjadi pahlawan kemenangan Tottenham Hotspur saat menjamu Everton dalam laga lanjutan Liga Primier Inggris, Minggu (9/2) malam. Gol semata wayang Adebayor cukup bagi Spurs untuk membuka peluang mereka finish di posisi empat besar Liga Premier setelah naik ke peringkat kelima dengan raihan 47 poin dan menempel ketat Liverpool.

Spurs yang tampil komplit justru harus tertekan di menit awal pertandingan, setelah Osman melayangkan tendangan spekulasi meski masih melebar. Sepanjang 10 menit paruh pertama, tim berjuluk The Toffess terus menekan barisan pertahan tim tuan rumah. Namun beberapa kali peluang Osman dan Mirallas masih dapat dimentahkan Hugo Lloris.

Perlahan tapi pasti Spurs mencoba bangkit setelah Paulinho menebar ancaman. Pada pertangahan babak kedua Emmanuel Adebayor nyaris membawa tuan rumah unggul lebih dulu, jika saja tepat menyambar umpan Danny Rose. Hingga turun minum belum ada gol yang tercipta dari kedua tim.

Memasuki paruh kedua, Spurs langsung tancap gas. Adebayor membuka peluang tim tamu melalui servis sepak pojok, namun boal hasil tandukannya masih tipis di atas mistar gawang. Spurs masih kesulitan memecah kebuntuan. Tempo pertandingan berlangsung lebih cepat dengan kedua tim saling bertukar serangan.

Guna memberi perubahan, pelatih Spurs Tim Sherwood lantas melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Andros Townsend untuk menggantikan Eriksen di menit ke 63. Terbukti keputusan Sherwood tepat, beberapa saat kemudian Adebayor mencetak gol yang ditunggu-tunggu fans tuan rumah. Bola yang ia terima dari tengah lapangan di menit ke 65 langsung digiring masuk ke dalam gawang dengan menggunakan kaki kiri. 1-0 Spurs memimpin.

Unggul satu gol membuat tim tamu bermain lebih taktis dan menyerang dengan nyaman. Sementara Everton yang ingin mencetak gol penyama mencoba terus menekan di sisa waktu babak kedua. Namun hingga peluit akhir berbunyi kedudukan tetap 1-0 untuk kemenangan Spurs dan membawa mereka naik ke peringkat kelima klasemen sementara Liga Premier.

Susunan Pemain Kedua Tim:


Tottenham Hotspur: Lloris; Walker, Vertonghen, Dawson, Rose; Paulinho, Dembele, Bentaleb, Eriksen, Lennon; Adebayor.

Everton: Howard; Coleman, Jagielka, Distin, Baines; Barry, McCarthy, Osman, Pienaar, Mirallas; Naismith.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0976 seconds (0.1#10.140)