Hamsik tak akan dijual ke dua klub Inggris
A
A
A
Sindonews.com - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis menegaskan tak akan jual gelandang asal Slovakia, Marek Hamsik pada bursa transfer musim panas nanti. Di tengah spekulasi pemain 26 tahun itu mendapat izin untuk meninggalkan San Paolo pada akhir musim nanti, De Laurentiis dengan cepat membantah hal itu tak akan terjadi.
Dua klub Liga Premier Inggris, Chelsea dan Manchester United telah lama dikaitkan ingin mendatangkan Hamsik setelah dua rekan setimnya seperti Ezequiel Lavezzi dan Edinson Cavani meninggalkan Napoli menuju Paris Saint-Germain. Namun De Laurentiis dengan tegas membantah isu tersebut dan menyebut jika ini hanya ulah media.
"Rumor ini ditimbulkan oleh wartawan yang menyebutkan namanya di bursa transfer. Marek akan berbicara kepada saya jika ingin pergi, tapi dia telah menjadi fans berat Napoli. Bagi saya, ia tidak akan pernah di jual. Tapi tentu saja, jika dia datang kepada saya dan mengatakan ingin pergi. Maka kami harus membicarakannya," terang De Laurentiis seperti dilansir Soccerway, Minggu (20/4).
Sementara itu Hamstrik pernah mengaku tak menyesal bertahan di klub Serie A tersebut setelah menolak tawaran klub seperti Manchester United. "Saya senang berada di Napoli dan bermain untuk Napoli. Ini adalah keputusan yang membuat saya bahagia hari demi hari," tandasnya.
Dua klub Liga Premier Inggris, Chelsea dan Manchester United telah lama dikaitkan ingin mendatangkan Hamsik setelah dua rekan setimnya seperti Ezequiel Lavezzi dan Edinson Cavani meninggalkan Napoli menuju Paris Saint-Germain. Namun De Laurentiis dengan tegas membantah isu tersebut dan menyebut jika ini hanya ulah media.
"Rumor ini ditimbulkan oleh wartawan yang menyebutkan namanya di bursa transfer. Marek akan berbicara kepada saya jika ingin pergi, tapi dia telah menjadi fans berat Napoli. Bagi saya, ia tidak akan pernah di jual. Tapi tentu saja, jika dia datang kepada saya dan mengatakan ingin pergi. Maka kami harus membicarakannya," terang De Laurentiis seperti dilansir Soccerway, Minggu (20/4).
Sementara itu Hamstrik pernah mengaku tak menyesal bertahan di klub Serie A tersebut setelah menolak tawaran klub seperti Manchester United. "Saya senang berada di Napoli dan bermain untuk Napoli. Ini adalah keputusan yang membuat saya bahagia hari demi hari," tandasnya.
(akr)