Laga penentuan, Grizzlies tanpa Randolph

Sabtu, 03 Mei 2014 - 15:21 WIB
Laga penentuan, Grizzlies...
Laga penentuan, Grizzlies tanpa Randolph
A A A
Sindonews.com - Memphis Grizzlies akan menjalani laga penentuan melawan Oklahoma City Thunder dengan situasi yang sulit. Betapa tidak, pada pertandingan game ketujuh Minggu (4/5) WIB, nahkoda Grizzlies, Dave Joerger tak bisa menurunkan Zach Randolph.

Dalam pertandingan di game keenam, Kamis (2/5), drama itu terjadi di kuarter keempat atau tepat 6 menit 42 detik waktu tersisa. Randolph awalnya tertangkap kamera melakukan pelanggaran dengan menyikut tubuh Steven Adams, dengan siku kirinya.

Kemudian, Randolph kembali melakukan tindakan kedua dengan memuluk center Thunder tersebut dengan tangan kanannya. Walhasil, NBA menjatuhkan sanksi larangan satu pertandingan kepada power forward Grizzlies ini.

Singkat kata, Joerger bakal dibuat sakit kepala saat melawan Thunder di game ketujuh nanti waktu setempat. Pasalnya, Grizzlies tak pernah luput dari masalah, terutama tentang kondisi cedera pemainnya. Tengok saja, apa yang dialami Tony Allen.

Shooting guard Grizzlies itu harus melewatkan 27 pertandingan di musim ini. Bukan hanya Allen saja, Marc Gasol dan Mike Conley juga seakan meniru rekan setimnya itu dengan berada di luar pertandingan.

"Kami kembali dihantui masalah. Tapi, yang perlu kalian ingat bahwa kami (Grizzlies) ingin memfokuskan pikiran di satu pertandingan ini. Tentu saja, karena bagi kita ini adalah sebuah kesempatan terbaik untuk memenangkan pertandingan," tutur Joerger dikutip ESPN, Sabtu (3/5).

"Dengan kata lain, kami harus bermain lebih baik daripada yang kita tunjukkan pada pertandingan kemarin melawan Thunder," pungkasnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0941 seconds (0.1#10.140)