Serena sambut kemenangan ke-650

Kamis, 08 Mei 2014 - 17:37 WIB
Serena sambut kemenangan ke-650
Serena sambut kemenangan ke-650
A A A
Sindonews.com - Banyak catatan yang akan digores Serena Williams ketika dia bertanding dengan petenis tuan rumah, Carla Suarez Navarro, di babak ketiga Madrid Terbuka 2014, Kamis (8/5) waktu setempat.

Serena memastikan tiket perempat final, menyusul kemenangan mudah atas petenis China, Shuai Peng dua set langsung 6-2, 6-3 di Caja Magica, Rabu waktu setempat. Sementara Suarez Navarro mencetak kemenangan ke-28 tahun ini ketika menundukkan petenis Amerika Serikat, Alison Riske, dua set langsung 6-2, 6 -4.

Di atas kertas, Serena jelas berada di atas Suarez Navarro. Serena berada di puncak daftar pemain terbaik dunia, sedangkan Suarez Navarro menghuni peringkat 14 dunia. Dua pemain itu juga sudah tiga kali bertemu di laga tenis profesional, dan semuanya disapu bersih oleh Serena.

"Saya benar-benar mengambil satu hari, satu pertandingan pada satu waktu dan tidak memberi tekanan pada diri saya sendiri," ungkap Williams mengenai peluangnya di laga berikutnya di Madrid Terbuka 2014, dikutip laman WTA. "Itulah bagaimana saya melakukannya di sini: secara harfiah satu pertandingan pada satu waktu."

Apabila Serena mampu menjungkalkan Suarez Navarro, maka dia akan menjadi pemain ke-11 dalam sejarah WTA yang berhasil mencapai 650 kemenangan pertandingan dalam karirnya, setelah Martina Navratilova, Chris Evert, Steffi Graf, Virginia Wade, Arantxa Sanchez Vicario, Lindsay Davenport, Conchita Martínez, Evonne Goolagong Cawley, Billie Jean King dan Venus Williams, yang di depan adiknya dengan 651 kemenangan.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6868 seconds (0.1#10.140)