Arsenal juara Piala FA

Minggu, 18 Mei 2014 - 01:49 WIB
Arsenal juara Piala FA
Arsenal juara Piala FA
A A A
Sindonews.com - Arsenal akhirnya mengakhiri sembilan tahun tanpa gelar mereka dengan mengalahkan Hull City 3-2 di partai final Piala FA di Stadion Wembley, Sabtu (17/5). Aaron Ramsey, Santi Cazorla, dan Laurent Koscielny menjadi penentu kemenangan The Gunners.

The Gunners, julukan Arsenal, harus kebobolan dua gol lebih dulu. James Chester sukses membawa Hull unggul pada menit empat memanfaatkan kemelut di gawang Lukasz Fabianski. Hanya empat menit berselang, gawang Fabianski harus kembali bergetar lewat gol Curtis Davies. Hull pun unggul 2-0.

Butuh waktu delapan menit bagi Arsenal untuk memperkecil kedudukan. Memanfaatkan tendangan bebas, Santi Cazorla berhasil menghidupkan asa Arsenal untuk meraih gelar juara. 2-1 Arsenal memperkecil ketertinggalan.

Hingga babak pertama usai, Hull masih unggul 2-1.

Di babak kedua, Arsenal tampil mendominasi. Namun demikian, gol penyama kedudukan baru datang dimenit 71. Memanfaatkan bola liar didepan gawang Hull, Laurent Koscielny menyontek bola melewati sela-sela kiper Hull, Allan McGregor. Pendukung The Gunners yang memadati Wembley bersorak menyambut gol itu.

Skor 2-2 memaksa kedua tim melakoni babak perpanjangan waktu. Di 30 menit pertama, Arsenal menciptakan beberapa peluang lewat Yaya Sanogo dan Olivier Giroud.

Aaron Ramsey akhirnya menjadi aktor utama kemenangan Arsenal setelah kerjasamanya dengan Giroud sukses merobek jala gawang Hull untuk ketiga kalinya.

Dengan kemenangan ini, Arsenal memupus puasa gelar mereka yang telah berlangsung sejak tahun 2005. Tidak hanya itu, mereka pun menyamai torehan Manchester United sebagai pengoleksi trofi Piala FA terbanyak dengan 11 gelar.

Susunan pemain

Arsenal: Fabianski; Gibbs, Koscielny, Mertesacker, Sagna; Ramsey, Arteta, Podolski, Ozil, Cazorla; Giroud.

Hull City: Mc Gregor; Chester, Bruce, Davies; Elmohamady, Livermore, Huddlestone, Meyler, Rosenior, Quinn; Fryatt.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8394 seconds (0.1#10.140)