Sengit, Chile Benamkan Australia

Sabtu, 14 Juni 2014 - 06:57 WIB
Sengit, Chile Benamkan...
Sengit, Chile Benamkan Australia
A A A
CUIABA - Chile berhasil menaklukkan perlawanan sengit Australia dalam partai Grup B Piala Dunia 2014 Brazil di Stadion Arena Pantanal, Cuiaba, Sabtu (14/6) pagi WIB.

Chile langsung menghentak di menit 12 ketika Alexis Sanchez melepaskan tendangan yang tak mampu ditahan kiper Australia. 1-0 untuk Chile.

Permainan menyerang yang diusung Chile tampaknya membuat Australia panik. Pasalnya, hanya berselang dua menit, Chile menambah gol kali ini lewat Jorge Valdivia memanfatkan umpan Sanchez.

Perlahan tapi pasti, Australia memperbaiki permainan mereka. Hasilnya, Tim Cahill memecah kebuntuan Australia usai memanfaatkan umpan silang. Gelandang kawakan itu menyundul bola tanpa mampu ditahan Bravo.

Tempo cepat yang sejak awal laga dipergakan kedua tim mulai menurun jelang babak pertama usai. Alhasil skor 2-1 tetap bertahan untuk keunggulan Chile.

Babak kedua dimulai, Australia mulai bisa mengimbangi permainan ofensif Chile. Hingga menit 59, Tim Cahill dkk. sudah membuat tiga peluang.

Di babak kedua ini, pertandingan berjalan lebih berimbang. Kedua tim pun tercatat beberapa kali membuat peluang yang membahayakan. Menit 70, sundulan Cahill masih melebar usai memanfaatkan umpan Jason Davidson.

Hingga menit 74, Australia telah membuat 11 tembakan ke gawang, empat tembakan lebih banyak dari yang dibuat Chile meski dalam penguasaan bola mereka kalah.

Asa Australia untuk menyamakan kedudukan pupus setelah di masa perpanjangan waktu, Chile menambah gol lewat Jean Beausejour. 3-1 untuk Chile. Skor tersebut bertahan hingga babak kedua usai.

Susunan pemain

Chile: Bravo (c), Mena, Isla, Sanchez, Vidal (Gutierrez 60'), Valdivia (Beausejour 68'), Vargas (Pinilla 88'), Medel, Jara, Aranguiz, Diaz.

Australia: Ryan, Franjic (McGowan 49'), Davidson, Cahill, Milligan, Spiranovic, Leckie, Oar (Halloran 69'), Jedinak (c), Wilkinson, Bresciano (Troisi 78').
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6108 seconds (0.1#10.140)