Mandul, Kostas Tetap Diandalkan
A
A
A
BELO HORIZONTE - Penyerang tim nasional Yunani, Kostas Mitroglou akan tetap diandalkan ketika menghadapi Kolombia dalam laga pembuka Grup C di Piala Dunia 2014, Jumat (14/6) malam nanti. Meski belum mencetak gol bersama klub atau negaranya sejak laga kualifikasi Piala Dunia melawan Rumania, namun pelatih Fernando Santos tetap yakin Kostas mampu bermain bagus.
Pemain yang baru saja hengkang dari Olympiakos ke Fulham pada bursa transfer Januari lalu itu masih berkutat dengan cedera lutut belum lama ini. Namun Santos belum kehilangan keyakinan kepada Kostas. "Pemain ini (Mitroglou) hanya bermain dalam dua bulan pertama, tapi kami telah melihat dia bermain dalam beberapa laga di Liga Premier Inggris. Kami rasa ia sangat penting bagi kami, saya percaya pada kualitasnya," ucap Santos, Sabtu (14/6).
Mitroglou sendiri hanya bermain 151 menit bersama klub asal London di tiga pertandingan Liga Premier Inggris. Namun ia kembali memulai laga sebagai starter ketika laga persahabatan melawan Portugal sebelum menjadi pemain pengganti ketika menghadapi Nigeria dan Bolivia. Kostas bakal bersaing dengan Theofanis Gekas dalam skuat utama Yunani.
Santos sendiri memastikan Kostas dalam kondisi sempurna. "Dia dalam bentuk terbaik dengan kondisi fisik sempurna. Tiap hari kondisinya semakin membaik dalam sesi latihan," tandasnya.
Ikuti Quiz Harian Berhadiah Handphone
Pemain yang baru saja hengkang dari Olympiakos ke Fulham pada bursa transfer Januari lalu itu masih berkutat dengan cedera lutut belum lama ini. Namun Santos belum kehilangan keyakinan kepada Kostas. "Pemain ini (Mitroglou) hanya bermain dalam dua bulan pertama, tapi kami telah melihat dia bermain dalam beberapa laga di Liga Premier Inggris. Kami rasa ia sangat penting bagi kami, saya percaya pada kualitasnya," ucap Santos, Sabtu (14/6).
Mitroglou sendiri hanya bermain 151 menit bersama klub asal London di tiga pertandingan Liga Premier Inggris. Namun ia kembali memulai laga sebagai starter ketika laga persahabatan melawan Portugal sebelum menjadi pemain pengganti ketika menghadapi Nigeria dan Bolivia. Kostas bakal bersaing dengan Theofanis Gekas dalam skuat utama Yunani.
Santos sendiri memastikan Kostas dalam kondisi sempurna. "Dia dalam bentuk terbaik dengan kondisi fisik sempurna. Tiap hari kondisinya semakin membaik dalam sesi latihan," tandasnya.
Ikuti Quiz Harian Berhadiah Handphone
(akr)