Hadapi Spanyol, Bresciano Diragukan Tampil

Senin, 23 Juni 2014 - 10:48 WIB
Hadapi Spanyol, Bresciano...
Hadapi Spanyol, Bresciano Diragukan Tampil
A A A
SAO PAULO - Gelandang Australia, Mark Bresciano, menyatakan laga kontra Belanda yang lalu kemungkinan adalah laga terakhirnya membela Socceroos—julukan timnas Australia-- di Piala Dunia Brazil.

Bresciano, yang tiba di Brazil dengan cedera punggung , telah membela dua pertandingan pertama Australia di Grup B. Tetapi sepertinya ia akan kehilangan kesempatan pada laga melawan Spanyol hari ini (23/6), karena cedera pinggul yang dipastikan memperparah cedera punggungnya. “Ini kabar yang tidak terlalu baik. Saya sangat kecewa," katanya seperti dilansir FIFA.com (22/6).

Pemain senior Tim Kanguru ini menambahkan,”Menjelang piala dunia, saya berjuang dengan keadaan di punggung saya dan telah melakukan segala kemungkinan untuk bisa bertanding dengan benar. Staf medis yang hebat membuat saya bisa bermain. Tetapi cedera membuat masalah lain timbul sehingga sulit untuk melalui pertandingan.”

“Saya merasa tidak 100 persen saat melawan Belanda, dan hal itu terus berkembang. Kami memang masih akan mencoba melakukan segala kemungkinan, tapi sepertinya saya akan kehilangan kesempatan,” sambungnya.

Meski kecewa, pemain berusia 34 tahun itu masih bersyukur dengan pencapaian pribadi serta timnya. Apalagi kini Australia memang tengah menjadi sorotan publik karena penampilannya yang baik, meski belum pernah menang di dua pertandingan sebelumnya.

“Ini merupakan kehormatan besar. Saya tidak berpikir bisa bermain di piala dunia karena Australia, setidaknya ketika saya masih kecil, tidak pernah sampai ke piala dunia. Sekarang saya telah berkesempatan untuk mewakili negara saya di tiga piala dunia berbeda. Ini adalah mimpi terbaik yang pernah saya miliki,” tutupnya.
(wbs)
Berita Terkait
Timnas Indonesia U-23...
Timnas Indonesia U-23 Gebuk Timnas Australia U-23 1-0 di Piala Asia U-23 2024
Wasit Yordania Adham...
Wasit Yordania Adham Makhadmeh Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Australia
Sindir Suporter Indonesia...
Sindir Suporter Indonesia Bernyanyi Tanah Airku, Pemain Australia Mitchell Duke Minta Maaf
Market Value Pemain...
Market Value Pemain Timnas Indonesia yang Disiapkan Lawan Australia dan Bahrain Senilai Rp521 Miliar!
Persiapan Latihan Timnas...
Persiapan Latihan Timnas jelang pertemuan Indonesia & Australia
Australia Intip Semua...
Australia Intip Semua Video Pertandingan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
Berita Terkini
UFC Siapkan Duel Akbar...
UFC Siapkan Duel Akbar Islam Makhachev vs Ilia Topuria: Demi Kesepakatan Miliaran Dolar Amerika Serikat?
53 menit yang lalu
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Minimal Runner Up Grup untuk Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
4 jam yang lalu
Kevin Diks Menyusul...
Kevin Diks Menyusul Skuad Timnas Indonesia ke Australia, Ini Jadwalnya
5 jam yang lalu
Gagal Kalahkan Daud...
Gagal Kalahkan Daud Yordan, Tamatlah Riwayat George Kambosos Jr!
6 jam yang lalu
Berapa Jauh Jarak yang...
Berapa Jauh Jarak yang Ditempuh Pemain Abroad Timnas Indonesia ke Australia?
6 jam yang lalu
Magomed Ankalaev Senggol...
Magomed Ankalaev Senggol Rekam Jejak Kotor Jon Jones
8 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved