Muntari-Boateng Absen Lawan Portugal
Kamis, 26 Juni 2014 - 19:57 WIB

Muntari-Boateng Absen Lawan Portugal
A
A
A
BRASILIA - Sulley Muntari dan Kevin-Prince Boateng sudah dipastikan tidak akan diturunkan oleh pelatih Ghana, James Kwesi Appiah pada laga terakhir Grup G Piala Dunia 2014, malam nanti melawan Portugal. Pernyataan itu disampaikan langsung oleh Asosiasi Sepakbola Ghana (GFA).
Dilansir Socceway, Kamis (26/6), Muntari dikenakan sanksi tegas dari GFA usai melakukan serangan fisik pada anggota komite eksekutif dan manajemen tim berjuluk Black Stars Mr Moses Armah pada Selasa (24/6) kemarin. Dengan kata lain, pemain AC Milam yang sudah membuat 82 caps bersama Ghana bakal segera berakhir.
"Muntari telah melakukan serangan fisik tak beralasan kepada Moses Armah pada saat melakukan pertemuan Selasa (24/6) lalu," demikian pernyataan resmi GFA.
Tak jauh berbeda dengan Muntari, bayang-bayang sanksi tegas juga akan dikenakan kepada Boateng. GFA memberikan hukuman tersebut setelah mendapat rekomendasi dari pelatih Kwesi Appiah.
Pemain AC Milan tersebut dinilai telah melakukan penghinaan secara verbal kepada Kwesi Appiah saat menjalani sesi latihan jelang pertandingan melawan Portugal di Maceio.
"Keputusan ini mulai berlaku. Keputusan itu diambil menyusul penghinaan secara verbal yang dilakukan Boateng kepada pelatih Kwesi Appiah selama menjalani sesi latihan di Maceio. Bahkan sejak itu Boateng tak menunjukkan penyesalan atas tindakannya. Sehingga keputusan itu akhirnya dipilih," ucap lebih lanjut pernyataan GFA.
Dilansir Socceway, Kamis (26/6), Muntari dikenakan sanksi tegas dari GFA usai melakukan serangan fisik pada anggota komite eksekutif dan manajemen tim berjuluk Black Stars Mr Moses Armah pada Selasa (24/6) kemarin. Dengan kata lain, pemain AC Milam yang sudah membuat 82 caps bersama Ghana bakal segera berakhir.
"Muntari telah melakukan serangan fisik tak beralasan kepada Moses Armah pada saat melakukan pertemuan Selasa (24/6) lalu," demikian pernyataan resmi GFA.
Tak jauh berbeda dengan Muntari, bayang-bayang sanksi tegas juga akan dikenakan kepada Boateng. GFA memberikan hukuman tersebut setelah mendapat rekomendasi dari pelatih Kwesi Appiah.
Pemain AC Milan tersebut dinilai telah melakukan penghinaan secara verbal kepada Kwesi Appiah saat menjalani sesi latihan jelang pertandingan melawan Portugal di Maceio.
"Keputusan ini mulai berlaku. Keputusan itu diambil menyusul penghinaan secara verbal yang dilakukan Boateng kepada pelatih Kwesi Appiah selama menjalani sesi latihan di Maceio. Bahkan sejak itu Boateng tak menunjukkan penyesalan atas tindakannya. Sehingga keputusan itu akhirnya dipilih," ucap lebih lanjut pernyataan GFA.
(akr)