Piala Eropa U-21 Titik Balik Sukses Jerman

Kamis, 10 Juli 2014 - 19:01 WIB
Piala Eropa U-21 Titik...
Piala Eropa U-21 Titik Balik Sukses Jerman
A A A
RIO DE JANEIRO - Bek timnas Jerman, Per Mertesacker mengutarakan penampilan mengesankan pasukan besutan Joachim Loew tidak lain lantaran kerja sama yang cukup lama terjalin antar pemain. Tim berjuluk Der Panzer itu mengejutkan dunia setelah mempermalukan tuan rumah Brazil, dengan skor telak 7-1 di babak semifinal Piala Dunia 2014.

Mertesacker yang bermain sebagai pengganti mempunyai andil atas kemenangan besar Jerman dengan kokoh menggalang pertahanan, sehingga membuat Thomas Muller, Mesut Ozil dan Andre Schurrle dengan nyaman membangun serangan. Ozil merupakan salah satu pemain jebolan skuat muda Jerman yang sukses menjadi juara Piala Eropa U-21, 2009.

Ozil tidak sendirian, kini bersama dengan Manuel Neuer, Jerome Boateng, Sami Khedira, Mats Hummels dan Mertesacker telah mengubah timnas senior Jerman menjadi sangat menakutkan. "Semua ini dimulai pada 2009 lalu ketika memenangkan turnamen Piala Eropa U-21 dengan mengalahkan Inggris 4-0. Saya pikir ada keterkaitan antara dua turnamen ini," ucap Mertesacker seperti dilansir Soccerway, Kamis (10/7).

"Turnamen pada 2009 lalu merupakan titik balik untuk kesuksesan Jerman saat ini. Akademi pemain muda kami telah berkembang pesat selama bertahun-tahun dan telah melahirkan banyak pemain hebat," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6092 seconds (0.1#10.140)