Mourinho Khawatirkan Kondisi Fisik Pemainnya

Sabtu, 16 Agustus 2014 - 14:03 WIB
Mourinho Khawatirkan...
Mourinho Khawatirkan Kondisi Fisik Pemainnya
A A A
LONDON - Menjelang bergulirnya musim kompetisi Liga Premier Inggris 2014-2015 ada sedikit kekhawatiran yang dirasakan oleh pelatih Chelsea, Jose Mourinho. Pelatih yang dijuluki The Special One itu merasa khawatir dengan kebugaran beberapa pemainnya yang baru kembali usai berlaga di Piala Dunia.

Bahkan Mou mengakui kalau beberapa pemainnya itu belum sepenuhnya bisa dikatakan siap untuk menjalani pertandingan pembuka Chelsea menghadapi Burnley awal pekan depan. Sebagaimana diketahui, beberapa pemain Chelsea baru kembali ke Stamford Bridge usai memperkuat negaranya di Piala Dunia Brasil.

Tercatat nama-nama seperti Oscar, Willian, Ramires, Eden Hazard, Thibaut Courtois, dan Andre Schurrle masih menjalani pemulihan kondisi usai memperkuat negaranya di Piala Dunia Brasil lalu. Disinggung soal ini, Mourinho pun mengungkapkan kondisi terkini para pemainnya itu.

"Apakah mereka siap secara individual? Tidak," ungkap Mourinho dilansir BBC, Sabtu (16/8)

"Tapi kami harus siap sebagai tim untuk hari Senin. Ini adalah sepak bola modern dimana lebih banyak pertandingan, kompetisi yang padat, sebagian besar waktu dihabiskan untuk bekerja bahkan kami tak punya waktu yang cukup untuk memiliki hari libur yang dapat dinikmati.ā€¯lanjutnya.

Chelsea akan memulai kompetisi Liga Premier Inggris dengan melawan Burnley, senin (18/8).
(wbs)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5031 seconds (0.1#10.24)