Greysia Polii Lupakan Beban

Kamis, 28 Agustus 2014 - 12:45 WIB
Greysia Polii Lupakan...
Greysia Polii Lupakan Beban
A A A
COPENHAGEN - Tidak turunnya sejumlah pemain andalan, membuat beban pebulutangkis Indonesia yang berlaga di Kejuaraan Dunia Bulutangkis. Namun hal tersebut tidak berlaku buat pebulutangkis putri, Greysia Polii yang turun di nomor ganda bersama Nitya Krishinda Maheswari.

Langkah Greysia/Nitya pun sampai saat ini terus melaju. Di babak kedua yang berlangsung di i Ballerup Super Arena, Copenhagen, Denmark, Rabu (27/8) waktu setempat, Greysia/Nitya menang atas pasangan Jerman, Isabel Herttrich/Carla Nelte 21-10, 21-11.

Kemenangan tersebut membuat langkah Greysia/Nitya lebih jauh lagi, ke 16 Besar. Pastinya semua mata saat ini tertuju pada pasangan yang sudah meraih titel di Thailand Terbuka 2013 dan Taiwan Terbuka 2014. Beban pun ada di pundak mereka.

“Kami nggak mau mikirin beban, mau dilupakan saja beban itu. Kalau dibilang absennya pemain-pemain andalan membuat kami jadi harapan, ya diambil dari segi positifnya saja. Mungkin ini pertanda bahwa sudah seharusnya kami siap menjadi andalan dan dikasih beban,” ujar Greysia dilansir badmintonindonesia, Kamis (28/8).

Memang dalam ajang bergengsi tahun ini, Indonesia gagal menyertakan pemain andalan lainnya. Dua juara bertahan, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan batal tampil karena Tontowi dan Ahsan dilanda cedera. Simon Santoso yang grafik penampilannya tengah melesat pun urung berangkat karena sakit demam berdarah.

“Harapan ini jangan sampai jadi batu sandungan buat kami. Kalau ditanya soal deg-degan, nggak juga ya, karena kami nggak mau ingat-ingat soal ini. Yang penting main sebagus mungkin dan berikan yang terbaik,” tambah Greysia.
(bbk)
Berita Terkait
Gara-gara Lolos World...
Gara-gara Lolos World Tour Final 2021, Rankireddy/Shetty Harus Ubah Jadwal Pulang
Bungkam Sindhu, An Seyoung...
Bungkam Sindhu, An Seyoung Ratu Tunggal Putri BWF World Tour Finals 2021
BWF World Tour Finals...
BWF World Tour Finals 2021: Head to Head Minions vs Satwiksairaj/Chirag 11-0
Hasil BWF World Tour...
Hasil BWF World Tour Finals 2021: Praveen/Melati Gagal ke Semifinal
Drawing Semifinal Ganda...
Drawing Semifinal Ganda Putri BWF World Tour Finals 2021: Greysia/Apriyani Tantang Wakil Jepang
Hasil BWF World Tour...
Hasil BWF World Tour Finals 2021: Pramudya/Yeremia Butuh 38 Menit Kalahkan Pasangan Prancis
Berita Terkini
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
8 menit yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
33 menit yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
1 jam yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
2 jam yang lalu
Nova Arianto Belum Pikirkan...
Nova Arianto Belum Pikirkan SEA Games 2025, Fokus Total ke Piala Dunia U-17!
2 jam yang lalu
Matchday 30 Bundesliga:...
Matchday 30 Bundesliga: Saksikan Aksi Seru Klub Jerman Favoritmu di VISION+
3 jam yang lalu
Infografis
Tank Abrams Diperkirakan...
Tank Abrams Diperkirakan Hanya Jadi Beban di Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved