Juku Eja Gerilya Pemain di Delapan Besar

Kamis, 11 September 2014 - 17:48 WIB
Juku Eja Gerilya Pemain...
Juku Eja Gerilya Pemain di Delapan Besar
A A A
MAKASSAR - Tim kepelatihan PSM Makassar memantau pemain incaran pada babak Delapan Besar Indonesia Super League (ISL) pada Oktober mendatang.

Penasihat teknik PSM Makassar Abdi Tunggal mengatakan, memang nanti pada sejumlah laga yang dilakukan pada babak delapan besar pihaknya akan melakukan pemantauan pemain yang cocok untuk PSM. "Nanti kita akan lihat pemain di sana. Karena kita juga harus sesuaikan dengan karakter PSM,''kata dia.

Memang saat ini, tim kepelatihan PSM masih memberikan libur buat para penggawa Juku Eja. Namun, pada musim ini, sejumlah catatan kekurangan skuad PSM sudah dikantongi oleh tim Kepelatihan. Seperti kurang tajamnya pemain depan serta dibutuhkan seorang pemain yang berfungsi sebagai playmeker di lini tengah.

Selain itu, untuk lini bertahan, tim Kepelatihan tidak memungkirinya jika masih harus melakukan pembenahan agar ke depannya bisa lebih maksimal. Apalagi, jika musim depan kompetisi sudah menjadi satu wilayah. Padahal, untuk lini bertahan Pasukan Ramang musim ini, diisi beberapa nama seperti Boman Irie Aime stopper asal Pantai Gading dan Agung Prasetyo serta Djayusman Triasdi.

Abdi menjelaskan, dirinya hanya melakukan pemantauan, nanti pelatih Kepala yang ditunjuk oleh manajemen yang menentukan apakah pemain tersebut bisa direkrut atau tidak. "Kami hanya melakukan rekomendasi. Tergantug nanti bagaimana pelatihnya," ujarnya.

Lebih jauh, Abdi yang juga mantan penggawa Juku Eja ini menuturkan, untuk pemantauan pemain tersebut, dilakukan disemua lini. Baik belakang, tengah dan depan.''Pokoknya semua lini harus dilihat. Apalagi, memang perbaikan untuk tim semua lini juga,"ucapnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3755 seconds (0.1#10.140)