Clinton NJie Buat Arsenal Gigit Jari

Kamis, 25 September 2014 - 11:22 WIB
Clinton NJie Buat Arsenal...
Clinton NJie Buat Arsenal Gigit Jari
A A A
LYON - Penyerang muda Olympique Lyon, Clinton N'Jie membuat tim yang meminatinya yakni Arsenal gigit jari, setelah memperpanjang kontraknya bersama klub asal Ligue 1 itu. Sebelumnya pemain 21 tahun itu dilaporkan masuk radar pembelian klub asal London itu, tapi sekarang N'Jie memutuskan tetap berada di Stadion Gerland -kandang Lyon- hingga 2019.

"Saya senang dengan kontrak baru ini, dan sekarang saatnya saya terus bekerja keras. Saya ingin mencetak gol, bermain dan berharap dapat memenuhi syarat bermain di Eropa musim depan," ucap N'Jie pada situs resmi Lyon seperti dilansir Sportsmole, Kamis (25/9).

Pemain asal Kamerun itu sejauh ini sudah mencetak tiga gol dari dua pertandingan awal Lyon musim ini. Belakangan N'Jie memang menjadi target buruan Arsenal, setelah skuat asuhan Arsene Wenger itu membutuhkan seorang penyerang. Namun sang pemain memutuskan lebih lama lagi merumput di Prancis.

"Terima kasih kepada semua orang yang telah membantu saya, mendapatkan apa yang dimiliki hingga sejauh ini. Saya bangga dengan pencapaian diriku sendiri. Perpanjangan kontrak ini, menunjukkan tim memiliki keyakinan dalam diriku," tandasnya.
(akr)
Berita Terkait
10 Pemain Lyon Jinakkan...
10 Pemain Lyon Jinakkan PSG
Liverpool Sepakat Lepas...
Liverpool Sepakat Lepas Xherdan Shaqiri ke Olympique Lyon
Cetak 100 Gol di Ligue...
Cetak 100 Gol di Ligue 1, Mbappe: Itu Bagian dari Sejarah
Tony Parker Dukung Lyon...
Tony Parker Dukung Lyon Juarai Liga Champions Musim Ini
Chelsea Lepas Emerson...
Chelsea Lepas Emerson Palmieri ke Olympique Lyon dengan Status Pinjaman
Pertandingan Istimewa...
Pertandingan Istimewa Aymeric Laporte
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
9 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
11 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
12 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
13 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
13 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
14 jam yang lalu
Infografis
Buat Kamu yang Berpikiran...
Buat Kamu yang Berpikiran Negatif Terhadap Palestina, Simak Ini!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved