Atlet Nepal Hilang Bertambah

Jum'at, 26 September 2014 - 11:01 WIB
Atlet Nepal Hilang Bertambah
Atlet Nepal Hilang Bertambah
A A A
INCHEON - Pihak penyelenggara Korea Selatan benar-benar kecolongan atas hilangnya atlet Nepal di Asian Games XVII. Menurut laporan sejumlah media, bukan hanya satu yang dinyatakan hilang dari ajang multi event ini. Tercatat, ada dua atlet lagi atau menjadi tiga, yang dinyatakan tak berada di perkampungan atlet.

Sebelumnya ada laporan yang menyatakan bahwa atlet sepak takraw Aman Pode hilang sesaat kepulangan mereka ke Nepal. Belum juga ditemukan, pihak kepolisian kembali mendapat laporan mengejutkan ketika ada dua atlet lainnya yang juga menghilang.

Sombir Tamang dan Nirajan Ale Magar adalah dua atlet wushu Nepal yang dinyatakan hilang pada Kamis (25/9) kemarin. Bukan hanya Asian Games Organizing Committee (IAGOC), yang direpotkan dengan masalah ini.

Tim Nepal juga merasa kecolongan karena tidak mampu menjaga atletnya dengan baik. "Kami baru menyadari selama perpisahan. Sombir dan Nirajan menghilang dan tidak muncul saat perpisahan tersebut," ungkap Chef de Mission (CdM) Nepal, Chhimi Urgen Gurung dikutip myrepublica, Jumat (26/9).

Chhimi merasa ada keganjilan dari peristiwa memalukan ini. Pasalnya manajer tim wushu Chandra Tamang Gurung, tidak menginformasikan masalah ini tepat waktu.

"Meskipun manajer tim Chandra Tamang menyadari bahwa Sombir menghilang pada Selasa dan Nirajan pada Rabu. Namun kami baru diberitahu tentang hilangnya kedua atlet wushu ini pada keesokkan harinya atau Kamis pagi," tambah Chhimi.

Hingga saat ini belum diketahui apa motif ketiga atlet Nepal ini menghilang. Tapi menurut laporan, kuat dugaan mereka ingin menjadi imigran gelap.
Saban tahun, Korsel selalu menggelontorkan visa pada ratusan pekerja dari luar negeri seperti dari Vietnam, Filipina dan beberapa negara Asia lainnya.

Saat ini di Negeri Ginseng disesaki 200 ribu pekerja dari luar negeri secara ilegal yang bekerja di bidang manufaktur, konstruksi dan industri lainnya.
(wbs)
Berita Terkait
Kuwait Mengirimkan Delegasi...
Kuwait Mengirimkan Delegasi Atlit Terbesar ke Asian Games 19
Jadwal Pertandingan...
Jadwal Pertandingan Babak 16 Besar Asian Games 2022
Tanpa Petasan dan Kembang...
Tanpa Petasan dan Kembang Api, Closing Ceremony Asian Games 2022 Tetap Berlangsung Meriah
Atlet Skateboard Sanggoe...
Atlet Skateboard Sanggoe Dharma Tanjung Tambah Koleksi Medali Perak Indonesia
China Cekal 3 Atlet...
China Cekal 3 Atlet Wushu Putri India Tampil di Asian Games 2022
Timnas Uzbekistan U-24...
Timnas Uzbekistan U-24 Tembus Semifinal Sepak Bola Putra Asian Games 2022
Berita Terkini
Sofie Imam Dampingi...
Sofie Imam Dampingi Quentin Jacoba sebagai Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia
26 menit yang lalu
Streaming Villarreal...
Streaming Villarreal vs Real Madrid dan Atletico Madrid vs Barcelona di LaLiga Matchday 28
30 menit yang lalu
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
2 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
3 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
3 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
4 jam yang lalu
Infografis
Kerusakan Saraf hingga...
Kerusakan Saraf hingga Hilang Ingatan, Ini Bahaya Operasi Plastik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved