Ramsey Bela Arsenal Usai Cedera Hamstring
A
A
A
LONDON - Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey kembali bisa diturunkan pelatih Arsene Wenger ketika menghadapi Anderlecht pada ajang Liga Champions, tengah pekan mendatang. Sebelumnya pemain asal Wales itu telah absen empat pertandingan, lantaran cedera hamstring yang ia dapatkan ketika bermain imbang 1-1 kontra Tottenham Hotspur bulan lalu.
Sebelumnya Wenger mengumumkan belum bisa menurunkan Ramsey ketika menghadapi Hull City dalam laga lanjutan Liga Premier Inggris, akhir pekan ini. Tapi Ramsey yang dijadwalkan berlatih penuh awal pekan depan, dikabarkan bakal pulih saat menjalani kompetisi Eropa. "Ramsey akan menjalani latihan secara penuh, dan ia termasuk dalam skuat menghadapi Anderlecht," terang Wenger dilansir Soccerway, Kamis (16/10).
Sementara terkait dengan kondisi Laurent Koscielny, pemain asal Prancis itu dinyatakan belum pulih benar dari cedera Achilles. Meski begitu ada kabar baik untuk kubu Arsenal, karena Koscielny tidak harus naik meja operasi. Sedangkan Tomas Rosicky perlahan sudah bisa bermain, usai membela Republik Ceko.
Wenger sendiri membantah spekulasi yang mengatakan ia bakal kembali menangani AS Monaco. "Sebelum Anda bertanya tentang spekulasi, maka cerita tentang Monaco harus diketahui dulu kebenarannya. Sehingga Anda tidak perlu mengajukan pertanyaan tersebut," tandasnya.
Sebelumnya Wenger mengumumkan belum bisa menurunkan Ramsey ketika menghadapi Hull City dalam laga lanjutan Liga Premier Inggris, akhir pekan ini. Tapi Ramsey yang dijadwalkan berlatih penuh awal pekan depan, dikabarkan bakal pulih saat menjalani kompetisi Eropa. "Ramsey akan menjalani latihan secara penuh, dan ia termasuk dalam skuat menghadapi Anderlecht," terang Wenger dilansir Soccerway, Kamis (16/10).
Sementara terkait dengan kondisi Laurent Koscielny, pemain asal Prancis itu dinyatakan belum pulih benar dari cedera Achilles. Meski begitu ada kabar baik untuk kubu Arsenal, karena Koscielny tidak harus naik meja operasi. Sedangkan Tomas Rosicky perlahan sudah bisa bermain, usai membela Republik Ceko.
Wenger sendiri membantah spekulasi yang mengatakan ia bakal kembali menangani AS Monaco. "Sebelum Anda bertanya tentang spekulasi, maka cerita tentang Monaco harus diketahui dulu kebenarannya. Sehingga Anda tidak perlu mengajukan pertanyaan tersebut," tandasnya.
(akr)