Rondo Siap Beraksi jika Bisa Tidur Nyenyak
A
A
A
BOSTON - Kabar gembira buat para penggemar tim NBA, Boston Celtics. Pasalnya, Rajon Rondo, pemain idola tim yang bermarkas di TD Garden itu, siap untuk tampil melawan Brooklyn Nets di laga perdana NBA musim 2014-2015, Kamis (30/10).
Dengan tertawa, Rondo menuturkan bahwa keputusan untuk bermain atau tidak akan bergantung pada bagaimana dia merasa setelah dirinya tidur siang sebelum pertandingan. Pelatih Celtics, Brad Stevens juga menegaskan bahwa kondisi pemain dengan tinggi 185cm itu sudah membaik.
"Ketika saya bangun dari tidur saya, saya akan membiarkan kalian (wartawan) tahu. Sekitar pukul 16.30," tukas Rondo kepada awak media. "Kalau saya tidur dengan benar-benar bagus malam ini dan (Rabu) sore termasuk tidur siang saya, saya akan memberitahu Anda bagaimana perasaan saya."
Pada awal pekan ini, pemain yang biasa berperan sebagai point guard tersebut sudah bertutur jika peluang dirinya untuk bermain di laga perdana adalah 79 persen. Dia juga menambahkan jika masih menunggu pulih sepenuhnya dari patah tangan yang dialaminya pada libur kompetisi.
Keinginan Rondo untuk bermain di laga pembuka tak bertepuk sebelah tangan, karena staf medis Celtics sudah memberikannya lampu hijau untuk kembali ke lapangan.
Dengan tertawa, Rondo menuturkan bahwa keputusan untuk bermain atau tidak akan bergantung pada bagaimana dia merasa setelah dirinya tidur siang sebelum pertandingan. Pelatih Celtics, Brad Stevens juga menegaskan bahwa kondisi pemain dengan tinggi 185cm itu sudah membaik.
"Ketika saya bangun dari tidur saya, saya akan membiarkan kalian (wartawan) tahu. Sekitar pukul 16.30," tukas Rondo kepada awak media. "Kalau saya tidur dengan benar-benar bagus malam ini dan (Rabu) sore termasuk tidur siang saya, saya akan memberitahu Anda bagaimana perasaan saya."
Pada awal pekan ini, pemain yang biasa berperan sebagai point guard tersebut sudah bertutur jika peluang dirinya untuk bermain di laga perdana adalah 79 persen. Dia juga menambahkan jika masih menunggu pulih sepenuhnya dari patah tangan yang dialaminya pada libur kompetisi.
Keinginan Rondo untuk bermain di laga pembuka tak bertepuk sebelah tangan, karena staf medis Celtics sudah memberikannya lampu hijau untuk kembali ke lapangan.
(nug)