Ayam Jantan Timur Menggeliat

Senin, 01 Desember 2014 - 18:49 WIB
Ayam Jantan Timur Menggeliat
Ayam Jantan Timur Menggeliat
A A A
MAKASSAR - Manajemen PT. Pagolona Sulawesi Mandiri yang menaungi PSM Makassar segera menyiapkan tim menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan. Pihak pengurus menyadari betul jika persiapan tim berjuluk Ayam Jantan Timur ini lamban.

Namun, pihaknya berupaya memaksimalkan waktu yang tersisa untuk mempersiapkan diri sebelum kompetisi tertinggi di Indonesia ini kembali dimulai. Apalagi, persaingan tim bakal ketat karena sudah menjadi satu wilayah yang diikuti oleh 20 peserta.

Pengurus PSM Makassar Erwin Aksa mengatakan, memang pihaknya berupaya menyelesaikan seluruh persoalan yang terjadi di internal skuad Juku Eja saat ini, seperti penunggakan gaji. "Desember persiapan akan dimulai. Tapi, sekarang saya sementara masih di luar negeri,"kata dia.

Kendati demikian, persoalan pembayaran hak para pemain, Erwin yang juga merupakan Presiden Direktur Bosowa Corporation tersebut mengatakan, masih menunggu hasil audit laporan keuangan tim yang dibentuknya."Saya tunggu kabar orang saya,"katanya.

Meski skuad Juku Eja belum mendapatkan gaji, namun latihan terus dilakukan. Bahkan, tim kepelatihan PSM berupaya mengembalikan sentuhan bola para pemain yang lama tidak menjalani latihan bersama. Selain itu, Pasukan Ramang juga sudah menjalani dua kali ujicoba dengan tim amatir di Makassar, pertama melawan tim warga Afrika dan kedua melawan Tarakan FC (29/11) lalu.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7299 seconds (0.1#10.140)
pixels