Ganasnya Para Serigala

Selasa, 02 Desember 2014 - 09:37 WIB
Ganasnya Para Serigala
Ganasnya Para Serigala
A A A
ROMA - AS Roma melumat Inter Milan di Olimpico Roma, Italia, dini hari kemarin. Pada laga lanjutan Seri A itu serigala ibu kota mempermalukan Inter 4-2.

Kemenangan Roma di pertandingan itu diciptakan Gervinho, Jose Holebas, dan dua gol Miralem Pjanic. Pesta gol tuan rumah itu hanya diperkecil Andrea Ranocchia dan Pablo Osvaldo. Kemenangan itu membuat Il Lupi, julukan Roma, memperpanjang rekor tak pernah kalah dalam tujuh laga kandang Seri A musim ini.

Tim seperti Fiorentina, Cagliari, Hellas Verona, Cesena, Torino, dan terakhir Inter gagal mencuri poin di Olimpico Roma. Kendati menuai rekor belum terkalahkan pada tujuh laga kandang, Roma juga menerima kenyataan untuk pertama kali kebobolan saat bermain di kandang sendiri. Padahal, mereka selalu mencetak clean sheet sebelum menjamu Inter. Pelatih Roma Rudi Garcia tak mempermasalahkan itu.

Pelatih asal Prancis ini lebih mementingkan timnya kembali mendapatkan tiga angka. Hasil itu membuat Il Lupi mengumpulkan 31 angka,tertinggal tiga poin dari Juventus sebagai pimpinan klasemen sementara Seri A. “Kami kebobolan lewat bola mati dan gol kedua mereka membentur pemain kami. Itu berarti kami bisa merespons dengan baik saat melawan tim yang punya kualitas di lini serang,” kata Garcia, dikutip Football Italia.

Garcia berharap permainan impresif itu bisa terus dipertahankan, terutama saat menjalani dua pertandingan penting berikutnya di Olimpico Roma. Pelatih berusia 50 tahun itu meminta timnya kembali meraih hasil positif saat menghadapi Sassuolo pada laga lanjutan Seri A, Minggu (7/12), serta menang saat menjamu Manchester City di Liga Champions, Kamis (11/12).

“Kami mungkin berpotensi melanjutkan rekor itu. Tapi, terpenting dari semua itu adalah pemain bisa menerapkan strategi yang saya instruksikan dengan baik di lapangan. Saya berharap permainan impresif itu terus dipertahankan,” pungkas Garcia. Sementara Ranocchia geram menyaksikan timnya kandas setelah bersusah payah menyamakan dua gol.

Padahal, dia menilai Inter sebenarnya bisa merusak reputasi gemilang Il Lupi di Olimpico Roma, apalagi permainan timnya terus menunjukkan peningkatan setelah dilatih Roberto Mancini. Akan tetapi, Ranocchia harus bisa menerima kenyataan tersebut. “Kami telah memberikan segalanya di pertandingan itu. Sayangnya, kami harus mengakui ketangguhan pemain Roma saat mereka bermain di kandang,” tegas Ranocchia.

Inter pun makin menderita, khususnya Mancini, atas kegagalan tersebut. Suksesor Walter Mazzarri itu menuai kekalahan pertama sejak kembali menangani tim berjuluk I Nerazzurri itu. Padahal, Mancini sempat memberikan harapan setelah menahan imbang AC Milan di kancah domestik (1-1) serta menaklukkan Dnipro Dnipropetrovsk 2-1 pada laga Liga Europa.

“Saya pikir hasil ini menunjukkan bahwa tim ini masih membutuhkan perbaikan. Saya akan memperbaiki itu sebelum kami menghadapi laga selanjutnya,” tandas Mancini, dikutip Football Italia.

Edi yuli R
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1151 seconds (0.1#10.140)