Roma Patut Waspadai Sang Jesus

Rabu, 10 Desember 2014 - 15:45 WIB
Roma Patut Waspadai Sang Jesus
Roma Patut Waspadai Sang Jesus
A A A
ROMA - Ada satu pemain Manchester City yang tampaknya harus diwaspadai AS Roma jelang duel dalam partai perebutan tiket 16 besar Liga Champions, Kamis (11/12) dini hari nanti WIB. Pemain itu adalah Jesus Navas.

Roma nampaknya memang harus menaruh perhatian lebih pada Navas. Pasalnya, menurut statistik, pemain asal Spanyol itu masuk ke dalam pemain yang performanya paling cemerlang bagi The Citizens di musim ini.

Dari statistik yang dihimpun Squawka, Navas merupakan pemain yang paling banyak menyumbang assists bagi City dengan torehan empat assists. Selain itu, ia juga tercatat pemain yang paling banyak membuat kesempatan yakni sebanyak 32 kali dengan rincian empat assists dan 28 operan kunci.

Saat duel pertama dengan Roma, City pun tampaknya begitu mengandalkan Navas untuk sektor penyerangan. Tercatat, dari total serangan yang dibuat City, sebanyak 44 persen berasal dari sektor sayap kanan yang dihuni Navas.

Melihat statistik di atas, Ashley Cole yang bertugas sebagai bek kiri Serigala Ibukota -julukan Roma, tampaknya harus bekerja keras membendung mantan pemain Sevilla tersebut.
(rus)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6853 seconds (0.1#10.140)