Alasan Wenger Terus Cadangkan Podolski
A
A
A
LONDON - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengungkapkan alasannya terus mencadangkan Lukas Podolski. Wenger menyebut, banyaknya stok pemain setipe merupakan alasannya.
"Ini karena kompetisi untuk posisi yang sulit. Saya punya Welbeck, Sanchez, dan Giroud dan Anda hanya dapat memainkan beberapa penyerang tertentu," kata Wenger di Sports Mole.
Seperti diketahui, Podolski terus saja menjadi cadangan di musim ini. Terlebih sejak kedatangan Alexis Sanchez dan semakin padunya permainan Alex Chamberlain dan Danny Welbeck.
Kendati demikian, Podolski berhasil menunjukkan tajinya saat The Gunners menaklukkan Galatasaray di Liga Champions 4-1. Poldi -sapaan akrab Podolksi- menyumbang dua gol.
"Dia kembali belakangan setelah Piala Dunia tetapi sekarang dia kembali ke level yang sangat kuat," tutupnya.
"Ini karena kompetisi untuk posisi yang sulit. Saya punya Welbeck, Sanchez, dan Giroud dan Anda hanya dapat memainkan beberapa penyerang tertentu," kata Wenger di Sports Mole.
Seperti diketahui, Podolski terus saja menjadi cadangan di musim ini. Terlebih sejak kedatangan Alexis Sanchez dan semakin padunya permainan Alex Chamberlain dan Danny Welbeck.
Kendati demikian, Podolski berhasil menunjukkan tajinya saat The Gunners menaklukkan Galatasaray di Liga Champions 4-1. Poldi -sapaan akrab Podolksi- menyumbang dua gol.
"Dia kembali belakangan setelah Piala Dunia tetapi sekarang dia kembali ke level yang sangat kuat," tutupnya.
(rus)