'Messi' Bawa Thailand Juara Piala AFF 2014
A
A
A
KUALA LUMPUR - Thailand akhirnya merebut gelar juara Piala AFF 2014 kendati menyerah 2-3 pada leg kedua di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu (20/12/2014). Negeri Gajah Putih tetap menang agregat 4-3. Chanathip Songkrasin menjadi penyelmat lewat gol telatnya.
Thailand yang sempat unggul 2-0 di leg pertama mendapat kejutan dari tuan rumah. Malaysia yang tak mau malu di hadapan pendukung sendiri bermain apik dengan unggul 3-0 hingga menit ke-80.
Petaka hadir bagi Harimau Malaya -julukan Malaysia- sepuluh menit jelang waktu normal berakhir. Dalam waktu tujuh menit, dua gol tercipta dari pemain Thailand. Pada menit ke-82, pemain kelahiran Swiss Charyl Chappuis mencetak gol apik dari tendangan bebas. 1-3 kedudukan sementara
Lima menit kemudian, pemain Thailand yang dijuluki Messi, Chanathip Songkrasin, membuat pendukung Malaysia terhenyak diam saat berhasil mencetak gol kedua Thailand. Kedudukan 2-3 yang bertahan hingga laga bubar pun cukup mengantar Thailand keluar sebagai juara.
Juara ini adalah yang pertama bagi Thailand dalam kurun waktu 12 tahun belakangan. Terakhir, tim besutan ini Kiatisuk Senamuang menang pada tahun 2002 lalu.
Thailand yang sempat unggul 2-0 di leg pertama mendapat kejutan dari tuan rumah. Malaysia yang tak mau malu di hadapan pendukung sendiri bermain apik dengan unggul 3-0 hingga menit ke-80.
Petaka hadir bagi Harimau Malaya -julukan Malaysia- sepuluh menit jelang waktu normal berakhir. Dalam waktu tujuh menit, dua gol tercipta dari pemain Thailand. Pada menit ke-82, pemain kelahiran Swiss Charyl Chappuis mencetak gol apik dari tendangan bebas. 1-3 kedudukan sementara
Lima menit kemudian, pemain Thailand yang dijuluki Messi, Chanathip Songkrasin, membuat pendukung Malaysia terhenyak diam saat berhasil mencetak gol kedua Thailand. Kedudukan 2-3 yang bertahan hingga laga bubar pun cukup mengantar Thailand keluar sebagai juara.
Juara ini adalah yang pertama bagi Thailand dalam kurun waktu 12 tahun belakangan. Terakhir, tim besutan ini Kiatisuk Senamuang menang pada tahun 2002 lalu.
(sha)