Gerrard Lanjutkan Karier di Negeri Paman Sam

Jum'at, 02 Januari 2015 - 11:44 WIB
Gerrard Lanjutkan Karier...
Gerrard Lanjutkan Karier di Negeri Paman Sam
A A A
LIVERPOOL - Kabar kepergian kapten Liverpool, Steven Gerrard sepertinya bukan hanya isapan jempol belaka. Pasalnya pemain yang telah menjadi ikon klub tersebut kabarnya telah memutuskan meninggalkan The Reds pada akhir musim nanti.

Spekulasi hengkangnya sang kapten mencuat, usai Gerrard belum juga meneken kontrak baru. Sejatinya, masa depan pemain 34 tahun itu akan habis akhir musim ini. Dan diyakini gelandang veteran tersebut belum akan pensiun sehingga, kabarnya tengah mencari klub baru untuk melanjutkan karirnya.

Dilansir Daily, Jumat (2/1/2015) Gerrard yang telah menghabiskan seluruh karirnya bersama Liverpool, dipercaya tak akan bertahan di klub yang telah membesarkan namanya. Sang pemain kini santer diberitakan bakal memulai kehidupan baru dengan bergabung bersama salah satu klub Major League Soccer (MLS).

Jika hal tersebut terealisasi maka Gerrard menambah daftar panjang pemain senior yang hijrah ke Liga Amerika untuk menyelamatkan karirnya. Gerrard sendiri memulai karir profesionalnya di Liverpool sejak tahun 1998.

Bersama Liverpool, berbagai prestasi telah diraih sang gelandang. Diantaranya, satu gelar Liga Champions, dua Piala FA, tiga gelar Liga Inggris, dan dua gelar FA Community Shield.
(bbk)
Berita Terkait
Lawan Liverpool, Steven...
Lawan Liverpool, Steven Gerrard Pulang Kampung ke Anfield Sebagai Musuh
Steven Gerrard Pelatih...
Steven Gerrard Pelatih Baru Aston Villa
Steven Gerrard : Liverpool...
Steven Gerrard : Liverpool Sekarang Bak Monster
Philippe Coutinho Siap...
Philippe Coutinho Siap Dilatih Steven Gerrard
Steven Gerrard Berpeluang...
Steven Gerrard Berpeluang Angkat Trofi Liga Skotlandia
Nekat! Perjudian Aston...
Nekat! Perjudian Aston Villa Terhadap Steven Gerrard di Liga Inggris
Berita Terkini
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
59 menit yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
1 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
2 jam yang lalu
Cosmo JNE Tumbangkan...
Cosmo JNE Tumbangkan Unggul FC Lewat Adu Penalti di Laga Pembuka Futsal Nation Cup 2025
2 jam yang lalu
Potret Timnas Indonesia...
Potret Timnas Indonesia U-20 Berhadapan dengan Diego Maradona
3 jam yang lalu
Khamzat Chimaev Amuk...
Khamzat Chimaev Amuk Dricus du Plessis, Caio Borralho Jadi Penyelamat?
4 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved