Arsenal Tepat Jika Boyong Sissoko

Senin, 12 Januari 2015 - 13:17 WIB
Arsenal Tepat Jika Boyong...
Arsenal Tepat Jika Boyong Sissoko
A A A
LONDON - Klub asal London, Arsenal dilaporkan tidak henti-hentinya mencari cara memboyong gelandang gelandang Newcastle United, Moussa Sissoko, ke stadion Emirates, sebelum jendela transfer musim dingin ditutup. Sissoko sendiri menyatakan ketertarikan untuk pindah.

Sissoko telah menyatakan niatnya untuk merumput bersama klub elit di Inggris serta membela Prancis dalam Piala Eropa 2016. Gelandang 25 tahun ini mengatakan akan mempertimbangkan tawaran Arsenal jika Arsene Wenger serius akan memboyong jasanya.

“Sejauh ini saya tetap fokus pada Newcastle, tapi jika Arsene Wenger datang menemui, saya bersedia berbicara serius dengan dia. Arsenal ada dalam hati saya,” kata Sissoko kepada Telefoot, dikutip Daily Mail, Senin (12/1/2015).

Transfermarkt melaporkan, Sissoko bakal dibanderol tidak kurang dari 9,6 juta Pound, atau sekitar Rp 137,7 miliar oleh kubu The Magpies. Angka itu diyakini akan naik hingga 11 juta Pound mengingat pemain nasional Prancis itu juga menjadi target buruan sejumlah klub elit Liga Primer.

Selain Arsenal, klub Inggris Liverpool juga diyakini berusaha mengamankan jasa pemain berdarah Mali. Sekadar informasi, Sissoko masuk dalam 10 gelandang yang dianggap tepat menggantikan kapten Liverpool, Steven Gerrard, dalam jajak pendapat yang digelar Liverpool melalui jaringan Twitter nya.

Sissoko dikontrak Newcastle pada 25 Januari 2013 dari klub Prancis, Toulouse FC, dengan banderol mencapai 8,8 juta Pound. Dia telah dipercaya tampil 90 menit dalam setiap laga di 12 pertandingan terakhir The Magpies musim ini di Premier League. Sementara dia telah mencetak dua gol dari 19 penampilan di Liga Inggris.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6444 seconds (0.1#10.140)