Pelita Jaya Tekuk CLS Knights di Surabaya

Sabtu, 24 Januari 2015 - 23:35 WIB
Pelita Jaya Tekuk CLS Knights di Surabaya
Pelita Jaya Tekuk CLS Knights di Surabaya
A A A
SURABAYA - Pelita Jaya Energi Mega Persada Jakarta sukses mempermalukan CLS Knights Surabaya di hadapan pendukungnya sendiri. Disaksikan ribuan Knights Society (julukan fans CLS Knights), Dimaz Muharri dkk dipaksa menyerah 62-73, dalam big match IndiHome NBL Indonesia 2014-2015 Seri IV di DBL Arena Surabaya, Sabtu (24/1).

Pelita Jaya langsung melesat meninggalkan CLS Knights di awal kuarter pertama. Diawali dua poin pembuka dari Ponsianus Nyoman Indrawan. Dilanjutkan tembakan tiga poin dari Kelly Purwanto, serta dua poin jump shot Dimas Aryo Dewanto, membuat Pelita Jaya unggul 7-0 pada tiga menit awal.

CLS Knights baru berhasil memecah kebuntuan melalui 2-point jump shot Rachmad Febri Utomo ketika kuarter pertama tersisa 6 menit 52 detik. Kuarter pertama ditutup dengan keunggulan Pelita Jaya, 19-11.

Memasuki kuarter kedua, pertandingan memanas. CLS Knights mampu mengikis ketertinggalan hingga tersisa 2 poin (17-19) berkat 2-poin jump shot Rachmad Febri Utomo. Namun setelah itu, bukannya menyusul, CLS Knights malah semakin terbenam di pengujung kuarter kedua. Pelita Jaya masih unggul 39-27. Hendru Ramli menyumbang 5 poin untuk Pelita Jaya di kuarter ini.

Pelita Jaya semakin trengginas di kuarter ketiga. Sementara itu CLS Knights malah tampil kendor. Terbukti 22 poin yang dicetak Pelita Jaya, hanya mampu dibalas 11 pion oleh CLS Knights. Diakhir kuarter ketiga CLS Knights juga masih menyisakan 23 poin untuk dikejar.

Di kuarter keempat asa CLS Knights mulai tumbuh. Bima Riski Ardiansyah memasukkan dua kali tembakan 3 angka yang membuat CLS Knights bisa menyusul dengan skor 58-69. Namun meski 24 poin dicetak CLS Knights di kuarter ini, mereka tetap tak mampu meraih kemenangan.

Penampilan impresif ditunjukkan beberapa pemain Pelita Jaya di laga ini. Hendru Ramli paling produktif dengan 13 poin, Adhi Pratama Prasetyo Putra (11 poin), dan sang kapten Ponsianus Nyoman Indrawan (11poin).

”Kuncinya adalah defense yang lebih disiplin dan rapi. Shooter utama mereka, Sandy (Febiansyakh) berhasil kami matikan. Selain itu, Mario (Wuysang) dan Febri juga berhasil dilimitasi perannya,” ujar Coach Inal, sapaan head coach Pelita Jaya dalam keterangan tertulis yang diperoleh Sindonews, Sabtu (24/1/2015).

Sementara itu, dikubu CLS Knights, A.A. Ngurah Wisnu Budidharma menjadi pencetak poin terbanyak dengan 15 poin, disusul Bima Riski Ardiansyah dengan 12 poin.

”Kami mengawali laga terlalu slow. Agak berat mengejar ketertinggalan sampai 23 poin. Turnover kami juga terlalu banyak. Shooter kami lagi off hari ini. Kurang agresif juga di paint area,” ujar Wahyu Widayat Jati, asisten pelatih CLS Knights.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3321 seconds (0.1#10.140)