Mourinho Kembali Boikot Konferensi Pers

Minggu, 01 Februari 2015 - 11:04 WIB
Mourinho Kembali Boikot...
Mourinho Kembali Boikot Konferensi Pers
A A A
LONDON - Pelatih Chelsea Jose Mourinho kembali memboikot konferensi pers setelah timnya ditahan imbang 1-1 Manchester City, Minggu (1/2/2015). Aksinya itu adalah yang kedua dilakukan pria asal Portugal.

Manajer berusia 51 tahun itu sebelumnya juga enggan menemui jumpa media sebelum pertandingan, Jumat (30/1/2015). Hal tersebut dilakukan Mou setelah Diego Costa dihukum larangan tiga pertandingan terkait aksi pemain Spanyol tersebut saat bertanding kontra Liverpool, Kamis (29/1/2015).

Boikot kedua Mourinho berpotensi mendapat kecaman dari FA. Sebab tidak ada alasan yang jelas Mou meninggalkan kegiatan setiap manajer klub Liga Inggris wajib dan dia sendiri baru saja disanksi oleh otoritas sepak bola Inggris.

Pelatih The Blues tersebut sudah didenda 25 ribu Pounds atau Rp480 juta akibat ucapan kontroversialnya pada ofisial Liga Premier Inggris. Mou menuding adanya konspirasi Anti-Chelsea musim ini setelah dirinya merasa dirugikan oleh wasit di setiap pertandingan.

Mou juga marah pada pemberitaan media terkait aksi Diego Costa yang dalam pertandingan lawan Liverpool terlihat menginjak gelandang Liverpool Emre Can saat timnya menang 1-0 atas The Reds di semifinal Piala Liga.
(bbk)
Berita Terkait
Menang Tipis Atas Watford,...
Menang Tipis Atas Watford, Arsenal Berhasil Langkahi MU di Klasemen
Yeay.... Liga Premier...
Yeay.... Liga Premier Inggris Kian Berpeluang untuk Dilanjutkan
Agen Sebut Coutinho...
Agen Sebut Coutinho Ingin Kembali ke Liga Premier Inggris
Belum Ada Solusi Sempurna...
Belum Ada Solusi Sempurna untuk Selesaikan Liga Premier Inggris
Willian Dapat Tawaran...
Willian Dapat Tawaran dari 2 Klub Liga Premier Inggris
Leeds United Vs Chelsea...
Leeds United Vs Chelsea Berakhir Imbang Tanpa Gol
Berita Terkini
Skorsing Dicabut, Ryan...
Skorsing Dicabut, Ryan Garcia Lolos dari Lubang Kematian Kariernya
11 menit yang lalu
Gading Marten dan Wijaya...
Gading Marten dan Wijaya Saputra Gembira Main Bareng Juara Dunia Biliar
18 menit yang lalu
PB POBSI Terus Berjuang...
PB POBSI Terus Berjuang Lahirkan Juara Dunia dari Indonesia, Kategori Junior Sudah Disabet
46 menit yang lalu
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
9 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
10 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
11 jam yang lalu
Infografis
Pasukan Korea Utara...
Pasukan Korea Utara Kembali ke Garis Depan Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved