Karir Maycon dan Taraore di Persib Berakhir

Senin, 02 Februari 2015 - 03:17 WIB
Karir Maycon dan Taraore...
Karir Maycon dan Taraore di Persib Berakhir
A A A
PALEMBANG - Masa percobaan dua bomber asing Koh Taraore dan Maycon di Persib Bandung berakhir sudah. Keduanya dipastikan terdepak, setelah pelatih tim berjuluk Maung Bandung, Djajang Nurdjaman, mengaku tidak puas dengan performa keduanya.

Persib memang terus disibukan untuk mencari bomber yang benar-benar bisa memberikan kontribusi maksimal untuk mengarungi kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015. Jika dirunut, sudah banyak pemain depan yang keluar masuk mencoba peruntungan sejauh ini. Dibanding Maycon yang sudah beberapa pekan diuji Persib, Taraore hanya memiliki waktu singkat.

"Koh Troure dan maicon secara keseluruhan penampilannya kami tidak puas. Ini trial terakhir untuk mereka dan keduanya tidak akan bersama kami lagi. Saya dibantu asisten sudah cukup waktu untuk melihat mereka berdua. Termasuk Maicon yg sudah cukup lama, tetapi kemampuan hanya segitu saya putuskan tidak," ungkap Djanur, selepas laga final Inter Island Cup di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, Minggu (1/2).

Di final IIC 2014 saat Persib dipaksa menyerah, 1-2, dari Arema Cronus, baik Maycon dan Taraore sebetulnya diberi kesempatan tampil oleh Djanur. Tapi sayang, keduanya tidak mampu menunjukan permainan yang memuaskan dimata Djanur dan seluruh manajemen Maung Bandung.

Maycon yang tampil sebagai starter, akhirnya ditarik keluar pada babak kedua setelah tidak mampu menyelesaikan beberapa peluang emas yang dimilikinya. Sementara Taraore, penampilannya lebih parah lagi. Dia hanya tampil beberapa menit setelah dimainkan dari bangku cadangan, sebelum akhirnya kembali ditarik keluar digantikan Firman Utina.
(rus)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8546 seconds (0.1#10.140)