Lima Kiper Terbaik Paruh Musim Liga Primer

Rabu, 04 Februari 2015 - 13:55 WIB
Lima Kiper Terbaik Paruh...
Lima Kiper Terbaik Paruh Musim Liga Primer
A A A
INGGRIS - Peran kiper di sepak bola sangat lah penting. Apalagi jika berbicara soal Liga Primer Inggris yang terkenal dengan permainan cepat dan menyerangnya.

Memiliki seorang kiper yang tangguh penting bagi setiap tim Liga Primer. Pasalnya, tidak jarang, penyelamatan yang dibuat seorang kiper membuat tim yang dibelanya memenangkan pertandingan.

Separuh musim 2014/15 berjalan para kiper di Liga Primer pun telah menunjukkan kerja kerasnya. Kontribusi apik mereka turut membantu tim yang mereka bela tampil maksimal di tiap laga.

Berikut Sindonews hadirkan lima kiper terbaik setidaknya hingga paruh musim ini.

Lima Kiper Terbaik Paruh Musim Liga Primer


5. Adrian (West Ham United)

Di tiap musim, West Ham United biasanya hanya berkutat di papan tengah atau bahkan berjuang menghindari zona degradasi. Namun di musim ini, The Hammers berhasil membuat publik heran dengan nangkring di peringkat delapan klasemen sementara.

Kiper kelahiran Sevilla, Spanyol ini total membuat 60 penyelamatan hingga Liga Primer memasuki pekan ke 23. Artinya, Adrian hampir membuat tiga penyelamatan per pertandingan.

Penampilan gemilangnya ini mendapat pujian dari pelatih Chelsea, Jose Mourinho. "Dia luar biasa, seperti musim lalu, dia luar biasa," kata Mourinho di Daily Mail.

Lima Kiper Terbaik Paruh Musim Liga Primer
4. Lukasz Fabianski (Swansea City)

Keputusan pindah ke Swansea City dari Arsenal terbukti tepat bagi Lukasz Fabianski. Kiper asal Polandia ini selalu dipasang pelatih Gary Monk di tiap laga yang dijalani The Swans. Dan Fabianski pun membayar lunas kepercayaan tersebut.

Menurut situs statistik Squawka, Fabianski merupakan kiper yang paling banyak membuat penyelamatan. Dari 22 laga yang telah ia lakoni, Fabianski membuat 74 kali penyelamatan atau lebih dari tiga penyelamatan per pertandingan.

Berkat penampilan kiper 29 tahun itu, performa Swansea pun stabil di lini tengah dengan menduduki peringkat sembilan klasemen sementara.

Lima Kiper Terbaik Paruh Musim Liga Primer

3. Thibaut Courtois (Chelsea)

Kiper yang mampu menggeser Petr Cech dari posisi kiper utama Chelsea, jelas bukan kiper sembarangan. Dan Courtois telah membuktikan hal tersebut.

Didatangkan dari Atletico Madrid, Courtois langsung menggeser Cech dari posisinya. Padahal, selama 11 tahun, Cech hampir tak tergoyahkan posisinya di Stamford Bridge.

Kontribusi Courtois bagi Chelsea pun jelas terlihat. Kiper asal Belgia ini membuat The Blues bertengger di puncak klasemen sementara. Selain itu, Courtois juga membantu Chelsea baru kemasukan 20 gol dari 23 laga.

Lima Kiper Terbaik Paruh Musim Liga Primer

2. David de Gea (Manchester United)

Perginya beberapa pemain kunci Manchester United tampaknya membuat De Gea menyadari, ia lah yang harus menjadi salah satu pilar utama penjaga superioritas Setan Merah.

Sempat tertatih di awal musim, United perlahan mulai bangkit dan kini duduk nyaman di peringkat empat klasemen sementara. Jelas, De Gea berperan besar dalam raihan itu.

Para fan Setan Merah tentu masih ingat betapa heroiknya De Gea saat membawa United menaklukkan Arsenal 2-0 di Emirates Stadium. Padahal, saat itu The Gunners terus membombardir gawang United.

Lima Kiper Terbaik Paruh Musim Liga Primer


1. Fraser Forster (Southampton)

Peringkat pertama kiper terbaik paruh musim sepertinya pantas disematkan ke diri Forster. Bagaimana tidak, Forster membuat Southampton baru kebobolan 17 kali dari 23 laga.

Forster tercatat membuat 44 kali penyelamatan dari 23 laga yang telah dilakoni. Performa ini berdampak pada keberhasilan Southampton masuk lima besar klasemen sementara Liga Primer.

Padahal sebelumnya, The Saints diperkirakan hanya akan bersaing di papan tengah atau bahkan papan bawah setelah ditinggal banyak pemain kuncinya di awal musim ini.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7820 seconds (0.1#10.140)