Riedl Depak Escobar

Senin, 09 Februari 2015 - 17:02 WIB
Riedl Depak Escobar
Riedl Depak Escobar
A A A
MAKASSAR - Sehari setelah mencoret duo Spanyol, gelandang Javi Fernandez dan Bidari Garcia (stopper), Pelatih PSM Makassar Alfred Riedl mendepak striker asal Paraguay Silvio Escobar, Senin (9/2/2015). Escobar tidak masuk dalam skema strategi yang diinginkan Riedl untuk mengarungi Indonesia Super League (ISL) musim 2015.

Mantan pemain Madura United musim lalu tersebut sejatinya sudah mengikuti beberapa rangkaian uji coba pramusim Juku Eja, saat tur Jawa Timur (Jatim). Bahkan, saat Juku Eja menghadapi Persegres Gresik United, pemain berusia 31 tahun tersebut mencetak gol kemenangan untuk PSM.

Gol itu tercipta setelah berhasil membelokkan tembakan Maldini Pali ke gawang Gresik, yang membuat Juku Eja menang 2-0. Namun, saat melawan Madura United, Escobar sama sekali tidak diturunkan, padahal pemain ini fit 100%.

Direktur Teknik PSM Sumirlan membenarkan Escobar dicoret dari daftar seleksi yang dilakukan tim kepelatihan. Namun, dia tidak tahu alasan Riedl mencoretnya. "Escobar memang dipulangkan, dan sudah tidak mengikuti latihan lagi," kata dia saat dikonfirmasi media ini.

Bukan hanya itu, Sumirlan mengatakan sudah lama agen Escobar menanti kejelasan soal nasib pemain ini, hanya saja tim kepelatihan belum menentukan siapa pemain yang akan direkrut untuk musim depan. "Agennya sudah lama minta kejelasan, bahkan sejak berada di Surabaya," jelasnya.

Skuad Juku Eja masih membutuhkan pemain asing yang berkualitas, pasalnya beberapa pemain asing yang datang di Makassar terus diganti. Untuk itu, Riedl masih akan melihat pemain asing yang bisa bergabung ke timnya untuk musim depan.

Sementara itu, Silvio Escobar berkicau melalui akun twitternya dan menuliskan terima kasihnya untuk tim Juku Eja. "Terimakasi PSM," tulis Escobar melalui akun twitternya @escogol23.

Escobar juga menegaskan akan pulang karena sudah satu bulan di Makassar tidak ada kepastian dari manajemen. "Saya mau pulang, karena sudah sebulan di Makassar belum ada ok di PSM, sudah lama," tulisnya lagi.

Sementara itu, Agen pemain Ecobar Nelson Sanchez memang mengatakan, sudah lama pemain tersebut di Makassar dan belum mendapat keputusan apa-apa. Untuk itu, dia menarik pemain tersebut. "Memang Escobar sudah lama di Makassar," ujarnya.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6530 seconds (0.1#10.140)