Coba Ulang Capaian Dortmund

Kamis, 19 Maret 2015 - 11:44 WIB
Coba Ulang Capaian Dortmund
Coba Ulang Capaian Dortmund
A A A
MONACO - AS Monaco menjadi tim pot 4 teranyar yang melangkah setidaknya hingga perempat final Liga Champions. Pasukan Leonardo Jardim kini berambisi menyamai capaian terbaik yang tercatat atas nama Borussia Dortmund.

Die Borussenmelaju hingga final kompetisi 2012/2013, meski dimasukkan ke kelompok paling tidak diunggulkan saat fase grup dimulai. Monaco dapat mengulang kesuksesan tersebut seusai menyingkirkan Arsenal berkat gol tandang pada babak 16 besar. Monaco akan mengetahui lawan mereka pada perempat final saat pengundian yang digelar Jumat (20/3).

”Tidak ada yang berharap Monaco bertahan sampai babak 8 besar Liga Champions. Kredit bagi pemain yang sudah mewujudkannya,” kata Jardim, dilansir situs resmi UEFA. Kemampuan mengulang performa Dortmund juga akan membantu Monaco memperbaharui rapor mereka di Liga Champions.Les Rouges et Blancs sebelumnya sudah pernah melaju hingga partai puncak musim 2003/ 2004.

Di sana, mereka ditaklukkan FC Porto asuhan Jose Mourinho. Pertahanan menjadi kekuatan utama Monaco musim ini. Mereka tidak kebobolan pada tiga laga kandang pada fase grup. Pertahanan juara Prancis tujuh kali itu akhirnya memang ditembus Arsenal dua kali pada laga dini hari kemarin. Beruntung hal tersebut tidak mengganggu perjalanan mereka.

”Semua berkat latihan. Tidak baik kami kebobolan dua gol, tapi setidaknya kami lolos,” ujar bek Monaco Aymen Abdennour. Beberapa punggawa Monaco melontarkan preferensi masing-masing pada undian lusa. Gelandang Nabil Dirar merasa tidak masalah meladeni siapa saja.

Namun, dia berharap tidak bertemu Barcelona, yang nasibnya baru diketahui dini hari tadi. Sementara rekannya di lini tengah Geoffrey Kondogbia mengaku tidak mau bersua Paris-Saint Germain. Sebab, hal tersebut akan mengurangi atmosfer laga.

Harley ikhsan
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7410 seconds (0.1#10.140)