Mimpi Klitschko Rusak Rekor Jennings

Kamis, 23 April 2015 - 04:04 WIB
Mimpi Klitschko Rusak...
Mimpi Klitschko Rusak Rekor Jennings
A A A
NEW YORK - Wladimir Klitschko begitu bersemangat jelang pertarungan perebutan gelar kelas berat (IBF, WBO, IBO, dan WBA Super) melawan petinju tak terkalahkan Amerika Serikat, Bryant Jennings di Medison Square Garden, 25 April mendatang. Dia berharap bisa merusak rekor tak terkalahkan lawannya tersebut.

Ini adalah kali pertama dalam tujuh tahun terakhir Klitschko bertarung di Amerika Serikat setelah mengalahkan Sultan Ibragimov pada tahun 2008. Jika juara kelas berat IBF, WBO, IBO, dan WBA Super berhasil memenangkan pertarungan melawan Jennings, maka adik kandung Vitali Klitschko itu akan menjadi petinju terbaik di kelas berat yang berhasil mempertahankan gelar sebanyak 18 kali atau terpaut satu pertarungan pertahankan gelar dari petinju terbaik kedua Larry Holmes.

Dalam konferensi pers pertamanya jelang pertarungan di MSG, Klitschko mengaku senang dan sudah tak sabar menantikan pertarungan itu. "Saya pasti senang dengan duel ini. Saya pasti bersemangat untuk bertarung di Madison Square Garden. Tujuh tahun istirahat dan kembali ke Amerika Serikat adalah sesuatu yang Fantastis. Ini adalah waktu yang tepat, tempat yang tepat dan lawan yang tepat," terang Klitschko seperti dikutip Ibtimes, Kamis (23/4/2015).

Petinju asal Ukraina itu diketahui telah mendominasi divisi kelas berat selama hampir satu dekade dan ia tidak menunjukkan tanda-tanda melambat dalam melepaskan pukulan. Ketika disinggung apakah ini adalah pertarungan pertahankan gelar terakhirnya, Klitschko menjawab tidak dan selama kesehatan serta motivasinya untuk tetap berlaga di atas ring, maka ia akan terus melakukannya.

"Sepanjang saya mempunyai motivasi dan kesehatan, saya akan melakukannya (bertinju). Karena saya tidak merasa tua, buruk, atau lambat dalam melepaskan pukulan," tambah Klitschko, yang sudah mengoleksi 17 kali pertarungan pertahanan gelar secara berturut-turut.

Jennings sendiri memiliki catatan mengesankan. Dari 19 kali bertarung 10 diantaranya dimenangkan lewat KO dan semua kemenangan itu selalu berakhir di tanah Negeri Paman Sam. Tak mau kalah dengan pesaingnya, Klitschko juga mempunyai rekor bagus.

Klitschko sendiri sudah mengoleksi 63 kali kemenangan dengan 53 KO. Pada pertarungan terakhir dia mengalahkan Kubrat Pulev dengan hanya lima ronde. (Baca juga: Wladimir Klitschko Sepakat Duel Lawan Jennings)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6471 seconds (0.1#10.140)