Sesi 2 Jelang MotoGP Jerez: Vinales Tercepat, Alex Marquez dan Petrucci Jatuh

Rabu, 15 Juli 2020 - 23:21 WIB
Sirkus MotoGP telah menyelesaikan pengujian resmi MotoGP 2020 yang diadakan di Sirkuit Jerez, Rabu (15/7/2020) / Foto: Crash
JEREZ - Sirkus MotoGP telah menyelesaikan pengujian resmi MotoGP 2020 yang diadakan di Sirkuit Jerez, Rabu (15/7/2020). Ini menandai pertama kalinya para pembalap di kelas utama menggunakan tunggangan kuda besi mereka sejak tes di Qatar pada Februari lalu.

Pada sesi pagi yang berlangsung selama 90 menit, Marc Marquez keluar sebagai yang tercepat dengan mencatatkan waktu terbaik 1 menit 38 detik. (Baca juga: Tetap Impresif, Marc Marquez Tercepat di Sesi 1 Tes MotoGP Spanyol 2020 )

Pada sesi sore, juara bertahan MotoGP itu gagal memperbaiki catatan waktunya setelah tercecer di posisi ketiga. Marquez kalah cepat 0.228 detik dari Maverick Vinales yang sukses menguasai sesi kedua dengan catatan waktu 1 menit 37.793 detik.



Sesi kedua ini sempat terhenti selama 45 menit lantaran adanya masalah pada motor Espargaro, yang mengalami kebocoran bensin. Akibat masalah tersebuat Alex Marquez dan Danilo Petrucci mengalami kecelakaan di tikungan 11.

Beruntung, adik kandung Marc Marquez itu tidak mengalami luka serius. Namun akibat insiden tersebut penampilannya kurang kompetitif sehingga ia terdampar di peringkat 19 dengan tertinggal 1.585 detik. (Baca juga: Marquez Pindah ke LCR, Crutchlow Sudah Tau Gelagat Tim Sejak 3 Bulan Lalu )

Catatan Waktu Sesi 2 MotoGP Jelang Balapan Pembuka di Sirkuit Jerez

1. Maverick Vinales Monster Yamaha (YZR-M1) 1m 37.793s

2. Fabio Quartararo Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.118s

3. Marc Marquez Repsol Honda (RC213V) +0.228s
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More