Klaim Panitia Olimpiade Tokyo 2020, Semua Venue Bebas Virus

Sabtu, 18 Juli 2020 - 23:01 WIB
Panitia Tokyo 2020 mengklaim semua venue yang akan digunakan untuk Olimpiade dan Paralimpik sudah aman. Foto: Inside The Games
TOKYO - Panitia Tokyo 2020 mengklaim semua venue yang akan digunakan untuk Olimpiade dan Paralimpik sudah aman -alias bebas dari virus corona . Hal tersebut disampaikan dalam rapat virtual.

Pimpinan Eksekutif Tokyo 2020, Toshiro Muto, mengatakan bahwa itu (klaim tadi, red) penting untuk memberi rasa aman terkait rencana menggelar Olimpiade tahun depan. Muto mengaku pihaknya sudah berusaha mati-matian agar event ini tidak kembali tertunda. (Lihat Grafis: Waspada Berolahaga di Tengah Wabah )

“Kami tidak tahu seperti apa keadaan Covid-19 dalam waktu satu tahun, tetapi kami harus mempersiapkannya sekarang,” kata Toshiro Muto.

Tim khusus yang terdiri dari tiga unsur yakni; komite penyelenggara, pemerintah pusat Jepang, dan pemerintah metropolitan Tokyo, sudah dibentuk untuk memantau penanggulangan virus jelang Olimpiade. Muto pun menyebutnya sebagai 'sentimen positif’.

Bulan lalu pantitia Tokyo 2020 mengatakan bahwa 80% venue telah dinyatakan aman alias bebas virus. Termasuk kampung atlet dan venue untuk pesta pembukaan (Opening Ceremony) 23 Juli 2021. (Baca Juga: Potensi Gelombang Kedua Virus Corona Sasar Persiapan Olimpiade )
(bbk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More