Marc Marquez Kecewa Absen Dua Kali Beruntun di GP Argentina
Sabtu, 01 April 2023 - 05:00 WIB
TERMAS - Alex Marquez menjelaskan kondisi Marc Marquez baik-baik saja setelah menjalani operasi pada cederanya. Namun, pembalap Ducati Gresini itu menyatakan kakaknya tak senang karena harus melewatkan GP Argentina dua kali beruntun.
Pada seri pembuka MotoGP 2023 di GP Portugal, Alex finis di posisi lima saat balapan utama. Itu menjadi debutnya dengan Ducati Gresini.
Sedangkakn The Baby Alien -julukan Marc- hanya mampu melahap dua lap saja. Sebab, pembalap asal Spanyol itu menabrak Miguel Oliveira dari belakang di Tikungan 3 dan menderita cedera.
Juara MotoGP enam kali itu didiagnosa mengalami patah tulang metakarpal pertama pada bagian ibu jari di tangan kanannya. Alhasil, Marc kembali naik meja operasi di Barcelona untuk memulihkan cederanya.
Alex mengungkapkan Marc dalam kondisi yang baik setelah menjalani operasinya pada akhir pekan lalu.
Namun, dia enggan membeberkan kapan Marc bisa kembali balapan karena merasa bukan kapasitasnya untuk membicarakan hal itu.
“Saya bukan orang yang tepat untuk mengatakan kapan dia akan kembali. Dia akan terus menonton hari demi hari," jelas Alex.
Tetapi, saya pikir dia memiliki manajer tim untuk mengomentari itu,” kata Alex dilansir dari Speedweek.
Pada seri pembuka MotoGP 2023 di GP Portugal, Alex finis di posisi lima saat balapan utama. Itu menjadi debutnya dengan Ducati Gresini.
Sedangkakn The Baby Alien -julukan Marc- hanya mampu melahap dua lap saja. Sebab, pembalap asal Spanyol itu menabrak Miguel Oliveira dari belakang di Tikungan 3 dan menderita cedera.
Juara MotoGP enam kali itu didiagnosa mengalami patah tulang metakarpal pertama pada bagian ibu jari di tangan kanannya. Alhasil, Marc kembali naik meja operasi di Barcelona untuk memulihkan cederanya.
Alex mengungkapkan Marc dalam kondisi yang baik setelah menjalani operasinya pada akhir pekan lalu.
Namun, dia enggan membeberkan kapan Marc bisa kembali balapan karena merasa bukan kapasitasnya untuk membicarakan hal itu.
“Saya bukan orang yang tepat untuk mengatakan kapan dia akan kembali. Dia akan terus menonton hari demi hari," jelas Alex.
Tetapi, saya pikir dia memiliki manajer tim untuk mengomentari itu,” kata Alex dilansir dari Speedweek.
Lihat Juga :
tulis komentar anda