PSG Ingin Rekrut Kepa Arrizabalaga, Posisi Gianluigi Donnarumma Terancam
Jum'at, 14 Juli 2023 - 03:03 WIB
PARIS - Pelatih Paris Saint-Germain ( PSG ), Luis Enrique dikabarkan memiliki keraguan dengan kualitas Gianluigi Donnarumma. Mantan pelatih Timnas Spanyol itu pun ingin mendatangkan Kepa Arrizabalaga.
Luis Enrique tengah serius membangun kekuatan untuk mengantarkan PSG meraih gelar Liga Champions 2023/2024. Terbukti dengan mendatangkan Marco Asensio, Milan Skriniar, Lee Kang-in, Lucas Hernandez dan Manuel Ugarte di bursa transfer musim panas 2023.
Sementara menurut laporan L'Equipe, Kamis (13/7/2023), Luis Enrique dikabarkan memiliki keraguan dengan kualitas Gianluigi Donnarumma. Rumor yang beredar PSG ingin mendatangkan Kepa Arrizabalaga.
Gianluigi Donnarumma tampil tak terlalu buruk di musim 2022/2023, sebagai penjaga gawang PSG. Kiper berusia 24 tahun itu tampil sebanyak 48 pertandingan di semua kompetisi dengan kemasukan 52 gol.
Sementara Kepa Arrizabalaga diisukan akan segera bergabung dengan PSG. Selain itu, Les Parisiens -julukan PSG- juga dirumorkan sedang melakukan pendekatan untuk mendapatkan Hugo Lloris dari Tottenham Hotspur.
Kepa Arrizabalaga memiliki kontrak bersama Chelsea hingga Juni 2025. The Blues -julukan Chelsea- diperkirakan tak akan melepas pemainnya dengan harga murah.
Namun mantan kapten Timnas Prancis itu diragukan akan cocok dengan skema permainan Luis Enrique. Sedangkan David De Gea yang berstatus tanpa klub menjadi opsi untuk PSG, tetapi bukan target utama untuk didatangkan.
Lihat Juga: Maarten Paes Pemain Abroad Pertama yang Tiba di Indonesia Jelang Lawan Jepang dan Arab Saudi
Luis Enrique tengah serius membangun kekuatan untuk mengantarkan PSG meraih gelar Liga Champions 2023/2024. Terbukti dengan mendatangkan Marco Asensio, Milan Skriniar, Lee Kang-in, Lucas Hernandez dan Manuel Ugarte di bursa transfer musim panas 2023.
Sementara menurut laporan L'Equipe, Kamis (13/7/2023), Luis Enrique dikabarkan memiliki keraguan dengan kualitas Gianluigi Donnarumma. Rumor yang beredar PSG ingin mendatangkan Kepa Arrizabalaga.
Gianluigi Donnarumma tampil tak terlalu buruk di musim 2022/2023, sebagai penjaga gawang PSG. Kiper berusia 24 tahun itu tampil sebanyak 48 pertandingan di semua kompetisi dengan kemasukan 52 gol.
Sementara Kepa Arrizabalaga diisukan akan segera bergabung dengan PSG. Selain itu, Les Parisiens -julukan PSG- juga dirumorkan sedang melakukan pendekatan untuk mendapatkan Hugo Lloris dari Tottenham Hotspur.
Kepa Arrizabalaga memiliki kontrak bersama Chelsea hingga Juni 2025. The Blues -julukan Chelsea- diperkirakan tak akan melepas pemainnya dengan harga murah.
Namun mantan kapten Timnas Prancis itu diragukan akan cocok dengan skema permainan Luis Enrique. Sedangkan David De Gea yang berstatus tanpa klub menjadi opsi untuk PSG, tetapi bukan target utama untuk didatangkan.
Lihat Juga: Maarten Paes Pemain Abroad Pertama yang Tiba di Indonesia Jelang Lawan Jepang dan Arab Saudi
(sto)
tulis komentar anda